Beyoncé: Aku Punya Tiga Jantung

3 Februari 2017 9:43 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Beyonce, penyanyi dan aktris asal Indonesia. (Foto: beyonce.com)
Diva yang satu ini kembali membuat mulut jutaan orang menganga. Pada 1 Februari 2017, dengan mengenakan tudung transparan, baju dalam yang bagian atasnya berwarna ungu dan bagian bawahnya berwarna biru muda, pelantun 'Single Ladies' tersebut mengumumkan kehamilannya di Instagram pribadinya.
ADVERTISEMENT
Tidak hanya itu, Beyoncé juga menuliskan pada keterangan fotonya kalau ia ingin berbagi kebahagiaan karena hamil anak kembar di umur 35 tahun.
Kabar tersebut langsung menjadi headline di beberapa media. Beyoncé yang terkenal sangat tertutup mengenai kehidupan pribadinya dengan berani mengungkapkan kehamilannya di media sosial.
Mari kita kembali ke masa-masa istri Jay Z yang satu ini hamil anak pertamanya. Di tahun 2013, melalui film dokumenternya di HBO, 'Life Is But a Dream', Beyoncé mengungkapkan bahwa ia pernah mengalami keguguran sebelum kehadiran putrinya, Blue Ivy.
"Sekitar 2 tahun lalu (2011), aku hamil untuk pertama kalinya. Aku mendengar detak jantung, dan buatku, itu adalah musik terindah yang pernah kudengar di dalam hidupku," ungkapnya.
ADVERTISEMENT
Beyonce, Blue Ivy, dan Jay Z. (Foto: beyonce.com)
Baginya, memiliki seorang bayi di dalam perutnya adalah hal yang membahagiakan. Seperti jatuh cinta, hingga tidak ada kata yang tepat untuk mengungkapkannya. Namun, sebelum Beyoncé menyerukan kabar gembira itu pada orang-orang, ia harus menerima kenyataan bahwa jantung bayi pertamanya itu berhenti berdetak.
"Aku ke dokter untuk check up kehamilanku dan tidak menemukan detak jantung. Padahal, seminggu sebelumnya, semua baik-baik saja," kata Beyoncé.
Atas kejadian itu, menulis sebuah lagu yang diberi judul 'Heartbeat'. Lagu tersebut disebut sebagai lagu tersedih yang pernah ia tulis selama ia hidup sekaligus terapi mental untuknya.
Di tahun yang sama, dengan dress oranye merek Lanvin, Beyoncé dengan bangga berjalan di karpet merah MTV Video Music Awards di Los Angeles, Amerika Serikat sambil mengelus perutnya. Ya, Beyoncé dengan senyum lebar memamerkan perutnya yang telah membesar untuk pertama kalinya.
ADVERTISEMENT
Pada acara itu, Beyoncé sempat mengatakan, "Malam ini, aku ingin kalian berdiri dan merasakan cinta yang tumbuh di dalam diriku," sebelum ia menyanyikan 'Love on Top'. Di akhir lagu, ia menjatuhkan mic, membuka kancing blazer ungunya, dan mengusap perutnya yang buncit dengan bangga seraya tersenyum lebar. Dari kursi penonton, Jay Z tersenyum lebar sambil bertepuk tangan melihat aksi istrinya.
Beyonce saat VMA (Foto: Youtube MTV)
Beyoncé mengungkapkan pada Harper's Bazaar bahwa keputusannya untuk memamerkan kehamilannya di MTV Video Music Awards bukanlah keputusan yang dibuat-buat. Ia mengaku telah memikirkannya berulang kali.
"Aku sangat gugup. Perjalananku di karpet merah saat itu adalah perjalanan tersulit dalam hidupku. Akhirnya, aku memutuskan untuk tidak mengucapkan sepatah kata pun dan hanya memamerkan perutku. Aku merasa bahagia dapat merasakan cinta dan antusiasme orang-orang yang menatapku kala itu," ucap Beyoncé.
ADVERTISEMENT
Blue Ivy, Jay Z, dan Beyonce bersepeda. (Foto: beyonce.com)
Tapi, apakah kamu tahu bahwa kehamilan Beyoncé saat itu menuai kontroversi?
Kala itu, Beyoncé sedang berada di Australia dan syuting untuk sebuah acara program televisi. Dengan casual dress warna ungu dan perut yang besar, ia duduk di kursi tepat di depan pewawancara. Namun, sesuatu yang janggal terlihat oleh mata beberapa penonton, yakni perut Beyoncé yang mengempes ketika ia hendak duduk.
Beyonce Hamil Palsu (Foto: Youtube ReviewIphone5)
Kejadian tersebut pun ramai dibicarakan di media hingga ia dikabarkan memalsukan kehamilannya dengan perut prostetik atau perut palsu. Beyoncé pun merespon melalui video berjudul 'Oh Baby!' yang ia unggah ke akun YouTube-nya pada 28 November 2011. Pada video tersebut, ia menunjukkan fotonya yang menghiasi halaman depan koran Daily News.
ADVERTISEMENT
"Saat ini, aku sedang syuting video klip 'Countdown' dan sedang hamil 6 bulan," terang pemilik lagu 'Halo' tersebut.
Beberapa waktu kemudian, program televisi 'Sunday Night' merilis video wawancara Beyoncé dari angle yang berbeda yang menunjukkan tidak ada tali yang mengikat atau melilit di tubuhnya. Acara tersebut juga mengatakan bahwa Beyoncé menunjukkan raut muka bahagia sebagai calon ibu.
Akhirnya, bertempat di Lenox Hill Hospital, New York, Amerika Serikat, Blue Ivy lahir ke dunia pada 7 Januari 2012. Dua hari kemudian, Jay Z merilis lagu berjudul 'Glory' secara digital yang merupakan ungkapan bahagianya sebagai seorang ayah atas kelahiran putri pertamanya.
Tahun ini, Beyoncé kelihatannya telah mengetahui cara agar kehamilan keduanya tidak menuai kontroversi. Selain mengumumkannya di Instagram, Beyoncé juga menampilkan sederet foto kehamilannya di website-nya, mulai dari mengandung Blue Ivy hingga kehamilannya saat ini.
ADVERTISEMENT