Ed Sheeran Jadi Cameo di 'Game Of Thrones' Musim Ke-7

13 Maret 2017 11:04 WIB
comment
4
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Ed Sheeran (Foto: REUTERS/Neil Hall)
Pada musim-musim sebelumnya, serial 'Game of Thrones' kerap menghadirkan beberapa selebriti sebagai cameo dalam filmnya. Beberapa di antaranya adalah Gary Lightbody (vokalis sekaligus gitaris Snow Patrol), Will Champion (drummer Coldplay), Sigur Rós, dan Mastodon.
ADVERTISEMENT
Kali ini, 'Game of Thrones' akan menghadirkan cameo yang spesial. Di musim ke-7 serial drama fantasi tersebut, pelantun 'Shape of You' itu telah ditunjuk untuk ambil bagian.
David Benioff dan Dan Weiss selaku otak di balik kesuksesan 'Game of Thrones', adalah yang pertama kali mengumumkan kehadiran penyanyi lagu 'Photograph' itu di serial mereka.
Diumumkan di sebuah festival film di Austin, Texas, Amerika Serikat, Minggu (12/3), penyanyi berusia 26 tahun itu juga akan menjadi kejutan untuk Maisie Williams, pemeran Arya Stark. Menurut Benioff, Williams sudah mengidolakan Ed Sheraan sejak lama.
"Selama bertahun-tahun kami terus mencoba mendapatkan Ed Sheeran untuk tampil di 'Game of Thrones' dan mengejutkan Maisie. Dan tahun ini, akhirnya kami melakukannya," ucap Benioff pada Entertainment Weekly.
ADVERTISEMENT
Weiss menambahkan, banyak musisi-musisi yang ingin tampil di 'Game of Thrones' meski hanya sekadar cameo. Padahal, ia dan Benioff telah meyakinkan mereka kalau shooting-nya akan membosankan.
"Kau akan duduk selama 3 hari selama 12 jam setiap harinya. Kau akan membenci itu," tutur Weiss.
Weiss pun memberi contoh akan sebuah kejadian lucu saat shooting.
"Jónsi Birgisson (vokalis Sigur Rós), misalnya. Ia ingin pergi dari lokasi saat kami sedang shooting adegan pernikahan Joffrey Baratheon dan Margaery Tyrell di musim ke-3 'Game of Thrones'. Padahal, wajahnya kami close up waktu itu," kata Weiss sambil tertawa. "Dia lupa kalau dia harus stand by selama beberapa hari ke depan."
ADVERTISEMENT