Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.101.0
Konten dari Pengguna
Apakah Asam Lambung Bisa Sembuh? Ini Penjelasannya
14 April 2025 10:09 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Artikel Kesehatan tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Masalah asam lambung atau gastroesophageal reflux disease (GERD) menjadi keluhan yang umum dialami masyarakat modern, terutama yang memiliki pola makan tidak teratur atau gaya hidup tidak sehat.
ADVERTISEMENT
Dikutip dari Healthline, penyakit asam lambung terjadi ketika cairan lambung naik ke kerongkongan karena melemahnya otot sfingter esofagus bagian bawah (LES).
Akibatnya, penderita sering merasakan sensasi terbakar di dada (heartburn), mual, nyeri ulu hati, hingga gangguan pernapasan ringan. Lalu, apakah asam lambung bisa sembuh?
Apakah Asam Lambung Bisa Sembuh?
Secara medis, penyakit asam lambung termasuk kondisi kronis yang umumnya tidak bisa disembuhkan secara total. Akan tetapi, asam lambung bisa dikontrol sehingga penderitanya tetap bisa menjalani hidup dengan normal.
Dalam beberapa kasus ringan, penderita bisa mengalami remisi jangka panjang, bahkan tanpa gejala. Namun, jika tidak ditangani, GERD bisa menimbulkan komplikasi seperti:
ADVERTISEMENT
Baca Juga: 8 Buah yang Menyebabkan Asam Lambung Naik
Cara Mengontrol Asam Lambung
Walaupun tidak selalu sembuh total, banyak penderita bisa bebas dari gejala dengan mengubah gaya hidup. Berikut beberapa tips yang bisa membantu penderita untuk mengontrol asam lambung:
1. Atur Pola Makan
Penderita disarankan untuk makan dalam porsi kecil, tapi sering (4–5 kali sehari). Hindari makanan berlemak, pedas, asam, dan berkafein. Selain itu, jangan langsung berbaring setelah makan
2. Turunkan Berat Badan
Obesitas meningkatkan tekanan pada perut dan memperparah refluks. Menurunkan berat badan membantu mengurangi frekuensi naiknya asam lambung.
3. Tinggikan Kepala Saat Tidur
Gunakan bantal tambahan atau naikkan posisi kepala tempat tidur setinggi 15–20 cm agar gravitasi membantu mencegah asam naik ke kerongkongan.
4. Berhenti Merokok dan Batasi Alkohol
Nikotin dan alkohol dapat mengendurkan otot LES dan memperparah gejala GERD.
ADVERTISEMENT
5. Kelola Stres
Stres berlebihan bisa memperburuk gangguan lambung. Lakukan relaksasi seperti yoga, meditasi, atau olahraga ringan.
6. Dengan Pengobatan Medis
Untuk mengelola asam lambung, dokter biasanya memberikan kombinasi pengobatan berikut:
Kuncinya adalah disiplin dalam menjaga pola makan, menjalani gaya hidup sehat, dan rutin berkonsultasi dengan tenaga medis. Dengan pendekatan yang tepat, penderita asam lambung tetap bisa menjalani hidup aktif dan nyaman tanpa gangguan berarti.
(NDA)