1 Tahun Tragedi Lion Air, BPK RI Babel Gelar Doa Bersama

Konten Media Partner
28 Oktober 2019 23:34 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Anggota IV BPK RI, Isma Yatun saat bertemu awak media. (Jr/Babelhits)
zoom-in-whitePerbesar
Anggota IV BPK RI, Isma Yatun saat bertemu awak media. (Jr/Babelhits)
ADVERTISEMENT
Suasana haru menyelimuti seluruh anggota BPK RI Perwakilan Bangka Belitung, pada malam peringatan satu tahun tragedi jatuhnya Pesawat Lion JT610, tujuan Jakarta- Pangkalpinang di perairan Laut Tanjung Kerawang Jawa Barat, Senin (29/10/2018) tahun lalu.
ADVERTISEMENT
Sedikitnya 10 anggota BPK RI Perwakilan Bangka Belitung menjadi korban dalam tragedi naas pesawat Lion Air JT610, yang membawa penumpang 181 dan 8 kru pesawat tersebut.
Pada kesempatan ini, Anggota IV BPK RI, Isma Yatun merasa bersyukur karena keluarga besar BPK Provinsi Bangka Belitung dapat menggelar doa bersama untuk mengenang para korban.
"Alhamdulillah, malam ini kami keluarga besar BPK Provinsi Bangka Belitung, mengadakan pengajian untuk mengenang para korban, atas tragedi jatuhnya pesawat Lion air JT610, yang jatuh di perairan Tanjung Kerawang tanggal 29 Oktober 2018 lalu," ungkap Isma. Senin (28/10/2019) malam, di Kantor BPK Provinsi Babel.
Dirinya berharap semoga apa yang mereka sampaikan lewat doa malam ini dikabulkan oleh Allah SWT.
ADVERTISEMENT
"Karena Kantor BPK Provinsi Babel, merupakan salah satu instansi yang lebih banyak menjadi korban Lion Air JT610, ada 10 orang yang menjadi korban," kata Isma Yatun.
10 nama - nama anggota BPK RI Babel yang menjadi korban jatuhnya Pesawat Lion air JT 610.
Isma Yatun menambahkan pihaknya juga mengenang kebersamaan para almarhum dan almarhuma ketika masih berdinas di Kantor BPK Provinsi Babel.
"Kami juga berharap, bukan hanya kami saja yang ikut mengenang para korban tapi juga Pemerintah Daerah Provinsi Babel, turut mengenang," harap Isma Yatun.
Dikatakan Isma sebelumnya ada kabar jika Pemprov Babel bakal membangun monumen untuk mengenang para korabn Lion Air JT 610.
"Jadi kami sebagai Anggota BPK yang membawahi perwakilan, berharap monumen itu bisa terbangun. Kami juga ingin melihat monumen itu, seperti apa, apakah nanti nama-nama sepuluh teman-teman kami tercantum di situ nanti. Jika memang nanti monumen itu terbangun, kami sangat mengapresiasi itu, dan nantinya bisa membanggakan kami," tutur Isma.
ADVERTISEMENT
Ia pun berharap, semoga kedepan tidak ada lagi tragedi kecelakaan jatuhnya pesawat seperti tahun kemarin. Semua maskapai akan lebih baik dan lebih teliti lagi dalam setiap penerbangan.
"Semoga doa yang kita panjatkan malam ini buat semua korban almarhum dan almarhumah, agar dapat menghadap Sang Khalik dalam khusnul khotimah," tukas Isma Yatun.
Seluruh Pimpinan serta anggota BPK RI perwakilan Bangka Belitung usai gelar doa bersama mengenang para korban jatuhnya pesawat Lion Air.