Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.0
Konten Media Partner
Kapolres Basel Bawakan Kue Ultah untuk Dandim 0413/Bangka
6 Oktober 2019 18:55 WIB
ADVERTISEMENT
Kapolres Bangka Selatan, AKBP S Ferdinand Suwarji didampingi para kapolsek dan PJU Polres Basel menyambangi Makodim 0413/Bangka dalam rangka HUT Ke 74 TNI, Sabtu (05/10/2019).
ADVERTISEMENT
Kedatangan Kapolres Bangka Selatan dan jajarannya langsung disambut oleh Dandim 0413/Bangka, Kolonel Inf Pujud Sudarmanto. AKBP S. Ferdinand Suwarji juga membawa kue ulang tahun sebagai simbol ucapan dan rasa hormat keluarga besar Polres Bangka Selatan terhadap jajaran Kodim 0413/Bangka yg sedang merayakannya.
"Ini surprise dari kami kepada Dandim sebagai ungkapan ikut merayakan HUT Ke 74 TNI. Tak lupa juga kami mengucapkan TNI semakin jaya dan menjadi kebanggaan rakyat. Oleh karenanya, melalui momen ini, mari sama-sama kita tingkatkan soliditas antara TNI dan Polri," ucap Kapolres.
Lanjutnya, selama ini Kodim dan Polres menjalin kerja sama yang baik demi menjaga keamanan dan mengayomi masyarakat di wilayah Propinsi Kepulauan Bangka Belitung, khususnya di Kabupaten Bangka Selatan.
ADVERTISEMENT
Kapolres berharap momen peringatan HUT TNI seperti ini bisa rutin dilakukan setiap tahun. Namun, dengan kejutan dan kado yang berbeda.
“Dengan saling memberikan perhatian kami yakni sinergi TNI dan Polri bisa semakin kuat,” imbuh kapolres.
Dandim 0413/Bangka, Kolonel Inf Pujud Sudarmanto menyambut suka cita serta mengaku senang atas perhatian Keluarga Besar Polres Bangka Selatan.
Kolonel Inf. Pujud mengatakan, jika momentum perayaan HUT Ke-74 TNI bersama Polres Bangka Selatan semakin menunjukkan sinergitas TNI-Polri dalam menjalankan tugas dan fungsinya.
"Ini merupakan wujud dari soliditas TNI/Polri, dan ini juga melambangkan ikatan bukan hanya formal dalam rangka tugas saja. Tetapi kita sudah memiliki ikatan emosional kuat antara TNI dan Polri, dalam hal ini utamanya Kodim 0413/Bangka dan jajaran Polres," ujar Dandim.
ADVERTISEMENT
Dandim juga menyebut, selama pelaksanaan tugas bersama polres - polres, jalinan hubungan erat bukan saja terbangun antara level pimpinan saja, melainkan telah menjangkau dan terjalin baik di seluruh masing - masing anggota.
"Hubungan kami, sudah begitu akrabnya bukan saja level pimpinan melainkan sampai level bawah. Baik sudah seperti keluarga sendiri dalam setiap menjalankan tugas. Dan ini seperti merayakan ulang tahun keluarga sendiri. Bravo TNI-Polri," tukas Dandim.