Konten dari Pengguna

Tips Mendisiplinkan Anak Menyikat Gigi

Babyologist
The trusted and resourceful media for pregnancy & maternity in Indonesia. Our vision is to make The Journey beautiful and enjoyable!
22 November 2019 7:19 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Babyologist tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

Tips Mendisiplinkan Anak Menyikat Gigi

Tips Mendisiplinkan Anak Menyikat Gigi
zoom-in-whitePerbesar
ADVERTISEMENT
Menyikat gigi adalah hal paling penting untuk kesehatan mulut, gigi serta gusi anak, karenanya menyikat gigi wajib di ajarkan sejak dini bahkan di anjurkan sejak bayi. Tapi masalahnya seringkali beberapa anak kadang menolak sikat gigi meski sudah di biasakan sejak dini, hal ini saya rasakan.
ADVERTISEMENT
Menolak sikat gigi adalah hal yang wajar bagi anak, karenanya kita sebagai orang tua jangan patah semangat untuk terus memotivasi anak agar melakukan proses menyikat gigi secara rutin demi kesehatan mulutnya.
Sejak bayi, saya selalu membersihkan mulut anak saya dengan kain kassa, lanjut dengan silicone brush yang di masukan ke jari dan terus bertahap hingga akhirnya sekarang sudah pakai sikat gigi khusus anak.
Sedari bayi sudah di biasakan membersihkan mulut dan gigi, apakah sekarang ketika sudah toddler anak saya terbiasa sikat gigi? Ya, tapi ada saat dimana anak saya juga menolak untuk sikat gigi. Karenanya saya bilang, menolak sikat gigi adalah hal yang wajar bagi anak karena mungkin ada beberapa faktor yang menyebabkan anak malas sikat gigi.
ADVERTISEMENT
Moms, selama ini selain mencari faktor yang menyebabkan anak saya malas sikat gigi saya juga terapkan tips ini agar si kecil disiplin dalam menyikat giginya.

Berikut Tips Mendisiplinkan Anak Menyikat Gigi:

1. Beri tahu anak jadwal saatnya menyikat gigi
Contohnya saya selalu bilang begini: "Sebelum tidur harus sikat gigi."
2. Sediakan 2 atau 3 sikat gigi
Tujuannya untuk apa? Untuk memberi semangat anak, biarkan dia memilih sikat giginya agar dia mau menyikat gigi dengan senang hati.
3. Sediakan 2 atau 3 pasta gigi dengan rasa yang berbeda
Biasanya anak saya semangat kalau sikat giginya pakai pasta gigi pilihan dia, rasa jeruk misalnya.
4. Sikat gigi depan cermin
Ini ampuh banget bikin anakku menyikat gigi dengan senang hati, jadi kalau dia udah lihat cermin kadang dia kekeuh minta sikat gigi.
ADVERTISEMENT
5. Beri penghargaan
Setiap sudah menyikat gigi saya puji dia. "Wah anak mama makin pinter sikat gigi ya, berarti besok makin pinter dong ya."
6. Tetap paksa meski menolak
Moms bagi saya menyikat gigi bukan sekedar keharusan tapi adalah investasi jangka panjang kesehatan gigi dan mulut, karenannya meski ada saatnya anak saya nangis-nangis karena gak mau sikat gigi, saya akan tetap paksa dia, saya akan sikatin giginya pada saat waktunya. Untuk apa? Untuk agar anak saya disiplin dalam melakukan sikat gigi, agar keharusan menyikat gigi tertanam menjadi kebiasaan yang mau atau tidak mau harus dia lakukan.