Konten dari Pengguna

Apakah Puasa Syawal Harus 6 Hari? Ini Penjelasan dan Waktu Pelaksanaannya

Bacaan Doa
Akun yang khusus membahas tentang doa-doa Islami
8 April 2025 23:00 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Bacaan Doa tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi untuk Apakah Puasa Syawal Harus 6 Hari. Sumber: Unsplash/Artur Aldyrkhanov
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi untuk Apakah Puasa Syawal Harus 6 Hari. Sumber: Unsplash/Artur Aldyrkhanov
ADVERTISEMENT
Apakah puasa Syawal harus 6 hari? Setelah melaksanakan ibadah puasa Ramadan dan merayakan Hari Raya Idulfitri, umat Islam dianjurkan untuk menunaikan puasa Syawal. Ibadah puasa sunah ini dilaksanakan selama 6 hari.
ADVERTISEMENT
Meskipun merupakan puasa sunah, puasa Syawal sangat dianjurkan untuk dikerjakan. Orang yang menjalankan puasa Syawal akan mendapatkan pahala setara dengan berpuasa selama satu tahun.

Apakah Puasa Syawal Harus 6 Hari? Ini Penjelasannya

Ilustrasi untuk Apakah Puasa Syawal Harus 6 Hari. Sumber: Unsplash/Jim Pave
Mengutip dari Cinta Shaum, Zaakat, dan Haji, Kertamuda (2020:11), puasa Syawal adalah puasa sunah yang dilakukan di bulan Syawal. Apakah puasa Syawal harus 6 hari? Rasulullah saw. bersabda.
Berdasarkan hadis tersebut, puasa Syawal harus dikerjakan selama 6 hari. Puasa Syawal dapat dikerjakan secara berturut-turut atau berselang.
Dikutip dari situs resmi nu.or.id, Sayyid Abdullah al-Hadrami menjelaskan bahwa puasa Syawal tidak harus dilakukan dengan cara terus-menerus dan boleh dilakukan dengan cara terpisah-pisah, yang penting semuanya dilakukan pada bulan Syawal.
ADVERTISEMENT
Sedangkan, Imam Abu Al-Husain Yahya bin Abil Khair bin Salim Al-Umrani Al-Yamani dalam salah satu karyanya menyebutkan bahwa.

Waktu Pelaksanaan Puasa Syawal

Ilustrasi untuk Apakah Puasa Syawal Harus 6 Hari. Sumber: Unsplash/Towfiqu Barbhuiya
Puasa Syawal sudah bisa mulai dilakukan mulai dari tanggal 2 Syawal. Muslim tidak diperbolehkan untuk berpuasa pada tanggal 1 Syawal karena bertepatan dengan Hari Raya Idulfitri. Larangan ini sesuai dengan hadis dari Umar ra.
ADVERTISEMENT
Seperti yang sudah dijelaskan, puasa Syawal lebih utama dilakukan secara berurutan. Puasa ini bisa dilakukan di awal bulan Syawal. Waktu pelaksanaan puasa Syawal yang dianjurkan adalah mulai dari tanggal 2-7 Syawal. Berikut jadwalnya:
Meskipun demikian, puasa Syawal tidak harus dikerjakan secara berurutan. Muslim tetap bisa menunaikan puasa Syawal asalkan dikerjakan pada waktu bulan Syawal.
Apakah puasa Syawal harus 6 hari? Ya, puasa Syawal harus dilakukan selama 6 hari. Puasa Syawal dapat dilakukan secara berurutan atau terpisah. (KRIS)
ADVERTISEMENT