Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.2
Konten Media Partner
Kominfo Gelar Webinar Literasi Digital Sasar Kelompok Masyarakat di Papua
22 Juli 2022 17:17 WIB
·
waktu baca 3 menit
ADVERTISEMENT
Kementerian Komunikasi dan Informasi bersama dengan siberkreasi menyelenggarakan webinar literasi digital, dengan mengangkat tema "Tips Digital: Pemasaran Berbasis Influencer" untuk kelompok masyarakat dan komunitas yang ada di wilayah Maluku, Papua dan sekitarnya.
ADVERTISEMENT
Menteri Komunikasi dan Informatika Republik Indonesia Johnny G. Plate dalam pembukaan program Indonesia Makin Cakap Digital 2022 mengatakan, saat ini memasuki era transformasi digital, yang perlu didorong oleh talenta digital andal dan mumpuni. Perpaduan antara technical dan soft skills, akan melahirkan kecakapan yang paling dibutuhkan di era revolusi industri 4.0 saat ini.
Dikatakan Johnny, perpaduan tersebut meliputi technical skills yang dikenal dengan The ABC, yaitu Artificial Intelligence, Big Data dan Cloud Computing yang dipadu dengan soft skills yang meliputi 4Cs, yaitu Critical Thinking, Creativity, Collaboration serta Communication.
"Peluang kecakapan digital tersebut perlu dimanfaatkan secara optimal, mengingat kita memiliki potensi sumber daya manusia yang besar. Survey APJI pada tahun 2022 beberapa waktu yang lalu menunjukkan lebih dari 210 juta penduduk Indonesia, atau 77,02 persen dari seluruh populasi telah menjadi pengguna internet di Indonesia. Oleh karena itu, penyiapan sumber daya manusia bidang digital yang andal, yang produktif dan yang berdaya saing menjadi kunci utama bagi terlaksananya transformasi digital nasional," papar Menteri Komunikasi dan Informatika Republik Indonesia.
ADVERTISEMENT
Lanjutnya, sejak dilaksanakan di tahun 2017, program literasi digital nasional telah menjangkau lebih dari 12,6 juta masyarakat. Pada tahun 2022, pelatihan literasi digital akan diberikan kepada 5,5 juta masyarakat.
"Kinerja literasi digital nasional menunjukkan peningkatan dari segi kualitas. Survey nasional oleh Kementerian Komunikasi dan Informatika Republik Indonesia dan kata data tahun 2021, menemukan bahwa saat ini indeks literasi digital masyarakat Indonesia berada pada tingkat 3,49. Naik dari indeks tahun sebelumnya sebesar 3,46," ungkapnya.
Kemenkominfo bersama mitra dan jejaring literasi digital nasional, sambungnya, hadir untuk memberikan pelatihan pada empat pilar utama. Yaitu Digital Skills, Digital Culture, Digital Ethics dan Digital Safety.
"Di tahun 2022, Kemenkominfo juga akan menyasar kelompok-kelompok strategis dalam masyarakat. Seperti kelompok perempuan, UMKM dan ultra mikro, penyandang disabilitas hingga petani dan nelayan. Program literasi digital nasional ini akan terus digulirkan, untuk dapat menjangkau seluruh masyarakat Indonesia hingga ke berbagai pelosok negeri tanpa kecuali," bebernya.
ADVERTISEMENT
Berangkat dari visi tersebut, lanjut Johnny, Kemenkominfo berkolaborasi dengan Gerakan Nasional Literasi Digital Siberkreasi kembali hadir di wilayah Maluku dan Papua untuk meningkatkan literasi digital bagi masyarakat melalui program Indonesia Makin Cakap Digital 2022.
Di mana program ini bertujuan untuk membangun wawasan dan pengetahuan, terkait literasi digital dalam bentuk webinar (seminar dan diskusi secara online), talkshow dalam format hybrid (offline dan online) serta special event penunjang kegiatan literasi digital dengan target penduduk di wilayah Maluku dan Papua, khususnya di segmen kelompok masyarakat atau komunitas.
Kegiatan webinar ke-8 akan diselenggarakan pada hari Senin, 25 Juli 2022 pada pukul 15.00-17.00 WIT dengan tema “TIPS DIGITAL: PEMASARAN BERBASIS INFLUENCER”.
Webinar ini menghadirkan Bayu Sutjiatmo, Ketua Program Studi Perdagangan Internasional Politeknik APP Jakarta & Praktisi Literasi Digital Syarif Maulana, Assessor & Business Consultant Aji Kresno, Ketua Program Studi Manajemen Pemasaran Politeknik APP Jakarta & Praktisi Literasi Digital sebagai narasumber.
ADVERTISEMENT
Kegiatan webinar akan disiarkan secara langsung menggunakan platform Zoom Meeting. Anggota kelompok masyarakat atau komunitas yang ingin mengikuti webinar tersebut dapat mendaftarkan diri dengan mengisi formulir elektronik melalui link: https://event.literasidigital.id/daftar/21862
E-sertifikat dan beragam hadiah menarik sudah disiapkan untuk para peserta webinar. Informasi lebih lanjut mengenai program #MakinCakapDigital dapat diakses melalui Media Literasi Digital Kominfo di website: info.literasidigital.id atau event.literasidigital.id; Instagram: @literasidigitalkominfo; dan Facebook Page: Literasi Digital Kominfo. Informasi program juga dapat diakses melalui media sosial Siberkreasi di Instagram: @siberkreasi, Facebook Page: Siberkreasi, Twitter: @SiBerkreasi, TikTok: @siberkreasi.id, dan Youtube: Siberkreasi.