Konten Media Partner

PVMBG Imbau Masyarakat Waspada Longsor di Jalur Mudik

21 Mei 2019 12:41 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Jalan Tol Cipali. (Iman Herdiana)
zoom-in-whitePerbesar
Jalan Tol Cipali. (Iman Herdiana)
ADVERTISEMENT
BANDUNG, bandungkiwari – Masyarakat yang hendak melakoni perjalanan mudik Idulfitri 1440 H diminta mewaspadai sejumlah titik wilayah rawan longsor, walaupun intensitas hujan mulai menurun.
ADVERTISEMENT
“Longsor itu kan pemicunya adalah hujan. Pada bulan Juni nanti mulai intensitanya memang menurun karena akan memasuki musim kemarau. Tapi tetap harus waspada,” kata Kepala Pusat Vulkanologi dan Mitigasi Bencana Geologi (PVMBG) Badan Geologi, Kasbani, di Bandung, Senin (20/5).
Adapun titik-titik yang perlu diwaspadai yakni jalur perlintasan selatan Jawa dan juga jalur tengah antara Jawa Barat dan Jawa Tengah.
Sedangkan di luar Jawa, Kasbani mengimbau lokasi rawan longsor di kawasan Sumatera. Jalur itu di antaranya Padang sampai Bukittinggi.
“Untuk prakiraan jalur longsor, kami sudah petakan dalam waktu bulan Mei dan sudah kami terbitkan kepada pemerintah daerah terkait. Nanti pada bulan Juni juga akan kami siapkan untuk antisipasi daerah mana saja yang rawan longsor,” kata Kasbani.
ADVERTISEMENT
Peta kawasan rawan longsor dan bencana geologi lainnya sebagai acuan pemerintah daerah dalam mengantisipasi jalur mudik.
“Juga jalur-jalur jalan yang mungkin banyak pemudik itu kami siapkan petanya. Jalurnya sendiri hampir sama seperti tahun-tahun sebelumnya. Nanti dirangkum dalam peta daerah mana yang berpotensi dan kami sampaikan di website PVMBG,” ujar Kasbani.
Di tempat terpisah, Kepala Dinas Perhubungan Jawa Barat Hery Antasari mengatakan Jawa Barat memang memiliki wilayah rencan bencana terutama di musim hujan. Untuk mengantisipasi bencana di musim mudik, pihaknya berkoordinasi dengan instansi terkait seperti Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD).
“Apabila kusim hujan Jabar ada kerawanan rentan bencana, maka kita koordinasi dengan pihak terkait, dengan BPBD,” kata Heri, saat Rapat Koordinasi Angkutan Lebaran 2019 di Gedung Sate, baru-baru ini. (Ananda Gabriel)
ADVERTISEMENT