Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.2
Konten dari Pengguna
Peran Taman Pendidikan Al-Qur’an Dalam Mengembangkan Kemampuan Membaca Al-Qur'an
9 Juni 2024 13:28 WIB
·
waktu baca 4 menitTulisan dari Bayu Saputra tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Pendidikan adalah komponen yang sangat penting dalam pembangunan manusia seutuhnya untuk mencerdaskan dan meningkatkan kehidupan bangsa. Hadis Nabi Muhammad SAW menyatakan, "Orang mukmin yang paling tepat imannya ialah yang paling baik akhlaknya" (Riwayat Abu Dawud No. 4682 pada Kitab Sunnah dan Tirmidzi No. 1162 di Kitaabur Radhaa'). Jadi, TPA ialah cara yang efektif untuk belajar, meskipun orang kadang-kadang menganggapnya hanya mengaji. Padahal, TPA adalah tempat pembentukan pemikiran. kreativitas dan akhlak. Memang, pendidik TPA sering salah menganggap bahwa TPA hanya mengajarkan anak-anak untuk belajar mengaji dan berakhlak mulia. Padahal, TPA sebenarnya adalah tempat untuk meningkatkan kecerdasan dan kecerdasan anak. Anak-anak usia PAUD (usia 3-6 tahun) dan SD (usia 7-12 tahun) dapat mengakses TPA sebagai lembaga pendidikan Islam non-sekolah yang menawarkan pelajaran sore. Santri akan menjadi pemimpin di masa depan di TPA. Anak-anak ini adalah calon pemimpin TPA. Mereka harus berani, terpuji, jujur, rajin belajar, pandai membaca Al Qur'an, dan memiliki jiwa tauhid yang tinggi. Mereka adalah calon pemimpin, dan TPA sangat diperlukan untuk pemimpin yang berakhlak Qur'ani. Jika seorang anak berprestasi di TPA, ada kemungkinan mereka juga akan berprestasi di sekolah. (Septiana Rizki Utama DKK., 2023: 49-50).
ADVERTISEMENT
Materi pembelajaran yang diajarkan di TPA terdiri dari materi pokok dan materi penunjang. Materi pokok termasuk ialah:
a. Doa dan adab harian,
b. Dinul islam (pengetahuan dasar tentang akidah, syariah, dan akhlak),
c. Latihan praktek shalat dan amalan ibadah,
d. Ilmu tajwid, dan
e. Hafalan ayat tertentu.
Metode Pembelajaran: TPA memberikan pelajaran kepada siswa berdasarkan mata pelajaran yang diajarkan. Ceramah, tanya jawab, iqra dan tilawah (baca Al-Qur'an), latihan, dan tugas. Kendala-kendala yang dihadapi TPA dalam mengajarkan membaca Al- Qur’an yakni peserta didik banyak yang tidak masuk jika ada kegiatan/acara yang ada di masyarakat, fisilitas yang masih kurang memadai hal ini menenyebabkan proses pembelajaran kurang maksimal, dan kurangnya tenaga pendidik menyebabkan para cara kualahan dalam membimbing peserta didik sehingga para Guru harus meminta bantuan kepada peserta didik yang sudah bisa untuk membimbing temannya yang belum bisa. (Suharyani., Dkk, 2018: 128).
ADVERTISEMENT
Menurut Kemenag (2013), kurikulum TPA dirancang berdasarkan marhalah atau tingkatan dengan tujuan minimal kemampuan anak. Selanjutnya, kurikulum disesuaikan dengan kemampuan anak. Kurikulum untuk anak usia empat hingga tujuh tahun mencakup tujuh materi utama: dasar pembelajaran Alquran
a. Hafalan bacaan sholat
b. Hafalan surah pendek
c. Latihan dan praktik sholat
d. Tahsinul kitabah
e. Pengenalan dasar dinul islam
f. Muatan lokal, seperti senam
g. Nasyid.
Perkembangan nilai agama dan moral anak dapat dilihat dari pembelajaran TPA mereka dapat memahami perilaku yang berlawanan, memahami arti kasih dan sayang kepada ciptaan Tuhan, mulai meniru orang dewasa dengan mengucapkan doa pendek, dan mengetahui nama agama yang mereka anut dan menyatakannya. Anak-anak juga dapat meniru gerakan beribadah dengan mengucapkan doa dan membiasakan diri berperilaku baik. mengucapkan salam dan membalas salam, lebih memahami agama yang dianutnya, mengerjakan ibadah sesuai dengan tuntutan agama, berperilaku jujur, menolong, sopan, hormat, sportif, menjaga kebersihan diri dan lingkungan, menghormati orang tua, dan mengetahui hari besar agama (Desi Nurjayanti., Dkk, 2020: 190-192).
ADVERTISEMENT
Dengan hadirnya TPA, tujuan kita adalah menciptakan generasi yang mencintai Alquran dan berakhlakul karimah. Para santri harus dapat membaca Alquran dan menerapkan kebiasaan baik dalam kehidupan sehari-hari mereka, seperti mempertahankan perilaku, perkataan, dan perbuatan yang baik. Akibatnya, generasi ini akan menjadi generasi yang mencintai Alquran dan berbudi pekerti luhur. TPA tidak dapat mengubah perilaku seseorang; hanya kehendak Allah yang dapat melakukannya.
DAFTAR PUSTAKA
Septia Rizki Utama., dkk. 2023. “Peran Taman Pendidikan Al-Qur’an dalam Meningkatkan Kemampuan Membaca Al-Qur’an dan Membangun Akhlakul Karimah”, Jurnal Program Studi PGMI, 10(1), 49-50
Surhayani, Herlina, & M. Khamsul Azani. 2018. “ Peran Taman Pendidikan Al-Qur’an Dalam Mengembangkan Kemampuan Membaca Al-Qur’an Bagi Peserta Didik”, Jurnal Paedagogy, 5(2), 128
ADVERTISEMENT
Desi Nurjayanti., dkk. 2020. “Penerapan Program Taman Pendidikan Al-Qur’an Untuk Anak Usia Dini”, Jurnal Kumara Cendekia, 8(2), 190-192