Konten dari Pengguna

5 Aksi Kompak Jennifer dan Irfan Bachdim di Konten TikTok

Berita Artis
Membicarakan apa saja seputar artis
22 April 2020 11:26 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Artis tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Jennifer Bachdim Foto: Luthfa Nurridha/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Jennifer Bachdim Foto: Luthfa Nurridha/kumparan
ADVERTISEMENT
Aplikasi TikTok saat ini semakin digilai publik. Bukan hanya masyarakat biasa, tetapi banyak juga artis, penyanyi, bahkan pejabat pemerintahan juga ikut-ikutan bermain TikTok.
ADVERTISEMENT
Pasangan Jennifer Bachdim dan Irfan Bachdim misalnya, yang kerap memamerkan kekompakan mereka lewat aplikasi TikTok. Bukan cuma kompak mereka juga selalu berhasil membuat konten yang menarik.
Keluarga Jennifer Bachdim. Foto: Instagram/@jenniferbachdim
Berikut ini merupakan beberapa konten TikTok yang mereka buat.
1. Sambil Workout Bareng
Jennifer dan Irfan Bachdim dikenal sebagai pasangan suami istri sporty. Mereka seringkali menghabiskan waktu sembari berolahraga bersama.
Dalam konten TikTok yang diunggah di Instagram Jennifer, misalnya, mereka terlihat kompak saat sedang berolahraga. Melakukan gerakan plank, keduanya terlihat cukup kompak dalam melakukan beragam gerakan.
2. Jugling Bola
Dalam salah satu postingan di akun Irfan, Jennifer tampak asyik duduk di atas pundak sang suami. Sambil menggendong Jennifer, Irfan terlihat asyik men-jugling bola.
ADVERTISEMENT
Hebatnya, Irfan tak kehilangan keseimbangan. Dia bahkan sempat mengoper bola tersebut ke lutut Jennifer.
3. Melakukan Gerakan Yoga Bersama
Irfan dan Jennifer juga pernah melakukan gerakan yoga bersama dalam konten yang mereka buat. Gerakan keduanya yang cukup serasi membuat mereka terlihat kompak.
Irfan tampak berusaha menjaga keseimbangan dalam gerakan tersebut. Jennifer yang bereda di atas pun juga bisa mengimbangi gerakan tersebut.
4. Kocak
Bukan cuma tampil sporty, keduanya juga bisa tampil kocak. Misalnya dalam salah satu konten TikTok yang diunggah di Instagram Jennifer. Awalnya, Jennifer tampil dengan membawa wajan. Menghampiri Irfan yang sedang asyik dengan gadget-nya.
Kemudian Jennifer membawa keranjang baju. Sekali lagi dia menghampiri Irfan dan kali ini dia menjatuhkan tumpukan baju pada sang suami.
ADVERTISEMENT
Adegan berikutnya justru mengejutkan. Irfan tampil dengan celemek dan penutup rambut jaring. Dengan penampilan yang kocak itu, Irfan terlihat memasak dan mengepel.
5. Bareng Anak-anak
Tak hanya berdua bermain TikTok, mereka juga sering membuat konten bersama kedua buah hatinya. Mereka berempat terlihat cukup asyik dan kompak saat membuat konten.
Dalam konten itu, terlihat kedua buah hatinya, Kiyomi Bachdim dan Kenji Zizou Bachdim berdiri di depan. Sementara Jennifer dan Irfan Bachdim berada di belakang. Mereka kemudian terlihat asyik melakukan goyangan TikTok bersama.