Armand Maulana Ikut Until Tomorrow Challenge, Ariel NOAH: Luar Biasa!

Berita Artis
Membicarakan apa saja seputar artis
Konten dari Pengguna
31 Maret 2020 17:06 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Artis tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Armand Maulana (potrait). Foto: Instagram/@armandmaulana04
zoom-in-whitePerbesar
Armand Maulana (potrait). Foto: Instagram/@armandmaulana04
ADVERTISEMENT
Para pengguna Instagram tengah ramai mengikuti Until Tomorrow Challenge, tantangan untuk mengunggah potret diri masing-masing yang dianggap memalukan. Para selebriti pun, termasuk Armand Maulana, tak ingin ketinggalan.
ADVERTISEMENT
Penyanyi berusia 48 tahun tersebut mengunggah salah satu potret jadulnya di Instagram @armandmaulana04. Di foto itu, ia tampak berambut gondrong.
Armand Maulana. Foto: Instagram/armandmaulana04
"Ceritanya mau ikutan yang lagi ngetrend lahhh... Iyaaaa... Ho’oh... Soklah silahkan aja bully #untiltomorrow #untiltomorrowchallenge #armandmaulana," tulis Armand Maulana sebagai caption unggahan Instagram.
Armand Maulana, di foto tersebut, mengenakan baju atasan putih yang dimasukkan ke dalam celana panjang denimnya. Ia menyempurnakan penampilannya dengan ikat pinggang cokelat dan jam tangan hitam.
Aksi panggung Ariel Noah di livespace SCBD, Jakarta. Foto: Irfan Adi Saputra/.kumparan
Sejumlah rekan sesama selebriti pun mengomentari unggahan Instagram Armand Maulana tersebut. Alih-alih dianggap memalukan, potret jadulnya justru dinilai keren.
"Luar biasa!!!!!!!!!" tulis Ariel NOAH melalui akun @arielnoah.
"Wah curang ini mah keren," tulis Petra Sihombing melalui akun @petra_sihombing.
Armand Maulana. Foto: Munady Widjaja
Ada pula yang menganggap potret jadul Armand Maulana itu mirip dengan Eric Martin, musisi asal Amerika Serikat.
ADVERTISEMENT
"Eric martin ini yah kang??" tulis Rian D'Masiv melalui akun @rianekkypradipta.
"Erick Martiiiil," tulis Anji melalui akun @duniamanji.
Armand Maulana Foto: Munady Widjaja
Sebagian lainnya fokus pada rambut gondrong Armand Maulana dalam foto tersebut.
"Style Rambut ini sangat mewakili rock generasi 80’s," tulis Winky Wiryawan melalui akun @winkywiryawan912.
"Inspiratif... rambutnya..." tulis sutradara Dimas Djayadiningrat melalui akun @dimas.djay.
"Hahahhahahahhahahah Salonnya apa sis???" tulis Shanty Paredes melalui akun @shantyparedes di unggahan Instagram Armand Maulana itu.