Konten dari Pengguna

Dear Aa Utap, Berikut Pesan Menohok dari Dokter Tirta untuk Kamu

Berita Artis
Membicarakan apa saja seputar artis
18 Mei 2020 10:18 WIB
comment
5
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Artis tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Dokter Tirta
 Foto: Instagram @dr.tirta
zoom-in-whitePerbesar
Dokter Tirta Foto: Instagram @dr.tirta
ADVERTISEMENT
Kontroversi yang diciptakan Indira Kalistha terkait pernyataannya yang cenderung meremehkan soal virus corona masih bergulir.
ADVERTISEMENT
Meski sudah meminta maaf melalui podcast yang diunggah di kanal YouTube Deddy Corbuzier, Indira dan suaminya, Gustaf Ode atau yang akrab disapa Aa Utap, masih menjadi sorotan.
Aa Utap diketahui melakukan pembelaan untuk sang istri yang dihujat netizen soal pernyataannya di YouTube Gritte Agatha.
Dalam postingan di akun Instagramnya, Aa Utap mengunggah foto dirinya dan Indira. Lalu ia menuliskan sebuah keterangan yang kembali memicu hujatan netizen.
"Chill aja, dari dulu kan emang selalu us vs the world,” tulisnya.
Kini, keterangan itu pun diduga sudah dihapus oleh Aa Utap.
Salah satu yang ikut menanggapi pembelaan Aa Utap untuk Indira adalah dr. Tirta Mandira Hudhi. Melalui kolom komentar, dr. Tirta juga mengajak Aa Utap berdiskusi di basecamp relawan COVID-19.
ADVERTISEMENT
"Discuss ama gue langsung. Jam 6 sorenya, kita buka puasa bareng relawan. Lu doank. Ga usah bawa tim. Bini lu dah minta maaf. Gue mau denger klarifikasi dari diri lu sendiri," tulis dokter Tirta, Minggu (17/5).
Sayang, ajakan dokter Tirta tak digubris oleh Aa Utap. Pria berusia 28 tahun ini pun geram.
"Us vs the world ye? Diajak diskusi nggak mau. Oh lupa! Dia maunya diskusi depan kamera," tulis dokter Tirta di Instagram Story miliknya.
Sindiran dokter Tirta untuk suami Indira Kalistha. Foto: Instagram/@dr.tirta
dr. Tirta kemudian memberikan pesan menohok kepada Aa Utap. Ada sekitar 6 poin yang ditulis oleh dokter Tirta.
"@gustafode ni ya poin2nya. Lu buat konten 2x merugikan edukasi yg dirancang pemerintah. Satu. Secara jelas lu melanggar psbb, dan buat content. Kedua lu menggiring opini, buat ga menjalankan phbs di medsos, ketika ditegur, lu mrasa bener, dan nantang yg negur, sebagian yg negur tu dokter dan relawan fyi," bebernya.
Indira Kalistha. Foto: Instagram @indirakalistha
Poin berikutnya, dr. Tirta mengomentari soal pernyataan Indira terkait permintaan maafnya. Indira mengaku memiliki sifat introvert saat mengeluarkan pernyataan jarang memakai masker dan cuci tangan.
ADVERTISEMENT
"Lu mnta maaf di content orng, mnta maaf, tapi ngeles. Bilang introvert, mnta maaf ya mnta maaf aja. Semua brakhir kalo lu ga nantang ga ngeles sana sini," ujarnya.
Kritik lainnya dilontarkan dokter Tirta terkait kelakuan Aa Utap dan istrinya saat penutupan McDonalds Sarinah. Keduanya diketahui membuat sebuah konten.
"Lu d twitter nantang 'brapa banyak orng yg lu kasi makan? Seolah2 lu boleh berbuat seenaknya, dan share d medsos'. Keenam, temen2 lu bilang JANGAN BULLY, iya lu doank yg boleh buat salah, dan yg laen ga boleh kritisi" lanjutnya.
Terakhir, dr. Tirta meminta Aa Utap memberikan edukasi kepada para pengikutnya yang dinilai salah arah. Ia juga sedikit menyindir Aa Utap dan Indira soal arti seorang introvert.
ADVERTISEMENT
"Niatnya juga diskusi padahal, dan biar ketemu relawan relawan yg 2 bulan dah di sini @gugas.relawan. Sekalian gue ajarin apa itu introvert," tutupnya.