Konten dari Pengguna

Di Umur 13 Tahun, Salma Hayek Sudah Jago Makeup

Berita Artis
Membicarakan apa saja seputar artis
28 April 2020 17:07 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Artis tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Salma Hayek Foto: Shutterstock/DFree
zoom-in-whitePerbesar
Salma Hayek Foto: Shutterstock/DFree
ADVERTISEMENT
Aktris Salma Hayek ternyata sudah akrab dengan makeup sejak usianya masih sangat muda. Pada majalah People, pemain film Desperado ini mengaku sudah belajar makeup saat usianya 13 tahun.
ADVERTISEMENT
Hayek pun bercerita. Dulu, dia kerap menyelinap dari orang tuanya untuk bereksperimen dengan beberapa produk makeup.
"Sebenarnya, aku sudah merias wajah orang lain saat umurku 13 tahun. Aku punya banyak 'klien'. Menurutku, aku cukup baik (saat merias wajah orang lain)," kata Hayek.
"Aku mulai memakai pakai makeup di usia 14 tahun, tapi aku mencoba berpura-pura aku tidak memakainya karena aku tidak diizinkan," sambung wannita 53 tahun itu.
Salma Hayek Foto: REUTERS/Mario Anzuoni
Bintang film Frida ini mengatakan, saat memakai makeup, dia mencoba memakainya dengan setipis mungkin.
"Aku akan membersihkan sikat maskaraku dan membubuhkannya pada bulu mataku. Aku akan memakai sedikit lipstik, setipis mungkin, dan kemudian mengoleskan dan menggosoknya di pipiku. Aku selalu memastikan tidak ada kilau di dalamnya," terang Salma Hayek.
ADVERTISEMENT
Hayek mengakui bahwa menggunakan riasan tipis selama bertahun-tahun membantunya mencintai diri sendiri.
"Ketika aku melihat foto-fotoku di usia 30-an atau 40-an, aku melihat diriku lebih cantik daripada aku melihat diriku pada waktu itu. Aku dulu sering mengkritik diriku sendiri. Sekarang, ketika aku melihat ke cermin dan ada hal-hal yang tidak kulihat, aku pikir, aku akan sangat menyukai diriku dalam 10 tahun ke depan," tuturnya.
Sekarang, Salma Hayek memilih untuk menikmati hal itu tanpa harus membuat orang lain terkesan. Terutama, ketika dia bisa menjalani harinya tanpa harus berpakaian rapi untuk mengesankan orang lain.