news-card-video
16 Ramadhan 1446 HMinggu, 16 Maret 2025
Jakarta
chevron-down
imsak04:10
subuh04:25
terbit05:30
dzuhur11:30
ashar14:45
maghrib17:30
isya18:45
Konten dari Pengguna

Profil Rizal Rama, Model Asal Indonesia Yang Melenggang di Paris Fashion Week

Berita Artis
Membicarakan apa saja seputar artis
9 Maret 2022 12:23 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
3
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Artis tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Model Rizal Rama. Foto: Instagram/rizal_ramaa
zoom-in-whitePerbesar
Model Rizal Rama. Foto: Instagram/rizal_ramaa
ADVERTISEMENT
Ajang pekan busana bergengsi dunia, Paris Fashion Week 2022 tengah menjadi perbincangan di Indonesia. Hal tersebut dilatarbelakangi klaim sejumlah brand lokal asal Indonesia yang mengaku turut serta dalam Paris Fashion Week 2022.
ADVERTISEMENT
Namun, di samping polemik perhelatan fashion ternama itu, ada nama seorang model asal Indonesia yang patut diapresiasi atas kariernya yang mampu mengharumkan nama bangsa.
Model Rizal Rama. Foto: Instagram/rizal_ramaa
Ia adalah Rizal Rama, model asal Surabaya yang melenggang di acara bergengsi Paris Fashion Week 2022.
Lewat postingan pemilik akun Twitter @hanifsulthonii, nama Rizal Rama pun mencuat. Ia dikenal sebagai model asal Indonesia yang berpartisipasi dalam Paris Fashion Week, Milan Fashion Week, hingga London Fashion Week 2022.

Profil Rizal Rama, Model asal Surabaya yang Berpartisipasi dalam Paris Fashion Week

Rizal Rama merupakan model yang berasal dari kota Surabaya. Ia lahir di Surabaya, 4 Desember 2000.
Rizal memulai karier modelling sejak umurnya baru menginjak 16 tahun. Sejak itu, Rizal cukup tercatat sebagai model yang kerap melenggang di catwalk. Rizal Rama juga tercatat pernah menjadi model Jakarta Fashion Week 2021.
ADVERTISEMENT
Di usianya ke 21 tahun, dirinya melangsungkan debut pertama di dunia modelling Internasional dengan melenggok di Milan Fashion Week 2022 membawakan koleksi brand Fendi pada Januari 2022.
Lewat bakatnya dalam dunia modelling, ia berkesempatan menjadi salah satu model yang turut dalam acara Paris Fashion Week 2022. Namanya pun semakin membuat bangga masyarakat Indonesia saat ia diketahui telah memperagakan sejumlah label fashion ternama seperti Fendi, Botter, hingga Wooyoungmi.

Tergabung dalam Berbagai Agensi Internasional

Rizal Rama tercatat menjadi model yang masuk dalam beberapa agensi Nasional hingga Internasional.
Lewat keterangan pada bio Instagram pribadinya, @rizal_ramaa menuliskan bahwa dirinya tergabung dalam agensi model Persona Management yang berbasis di Jakarta dan Surabaya, Indonesia.
Selain itu, dirinya juga mencatat bahwa dirinya merupakan salah satu model dalam agensi Select Model Paris, dan Kult Models yang merupakan agensi asal Paris dan Milan, serta W Models, Kult London, dan 3mmodels yang berbasis di London.
ADVERTISEMENT
Tak hanya agensi di atas, pria dengan tinggi badan 188 cm tersebut juga menyebutkan dirinya merupakan salah satu model dalam agensi yang berbasis di Berlin, Nest Model Management.