Wabah Corona, Aming Kritik Pedas Pemerintah dan Orang Berduit yang Borong Masker

Berita Artis
Membicarakan apa saja seputar artis
Konten dari Pengguna
3 Maret 2020 11:42 WIB
comment
6
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Artis tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Artis Aming saat hadir di rilis poster film Djoerig Salawe di Plaza Senayan, Jakarta, Rabu, (12/2). Foto: Dok. Ronny
zoom-in-whitePerbesar
Artis Aming saat hadir di rilis poster film Djoerig Salawe di Plaza Senayan, Jakarta, Rabu, (12/2). Foto: Dok. Ronny
ADVERTISEMENT
Penyebaran virus corona atau SARS-CoV-2 memunculkan kekhawatiran banyak pihak, termasuk Aming Sugandhi. Pelawak sekaligus aktor berusia 39 tahun tersebut lalu menuliskan pendapatnya di Instagram Story tentang fenomena yang terjadi, mulai dari perilaku masyarakat hingga membandingkan reaksi pemerintah di beberapa negara.
ADVERTISEMENT
Melalui unggahan itu, Aming sekaligus menyindir pemerintah Indonesia yang kebijakannya dinilai bertolak belakang dengan beberapa negara lain dalam merespons wabah virus corona.
Aming ditemui di kawasan kapten tendean, Rabu (19/2). Foto: Sarah Yulianti Purnama/kumparan
"Akibat coronavirus: Jepang, sekolah diliburkan dan Disneyland ditutup sementara. Qatar, balapan MotoGP dibatalkan. Arab Saudi, jamaah Umrah ditolak. Indonesia, bayar influencer untuk datangin turis dan siap gelar balapan Formula E. Luar Biasa emang saudara-saudaraku," tulis Aming.
Ia menyinggung pula harga tiket pesawat di beberapa destinasi wisata yang justru diturunkan pada saat-saat seperti ini.
"Tiket pesawat diturunkan 50 persen dan masyarakat diimbau traveling - menk*u. Another keblunderan dan kedondongan," tulisnya.
Instagram Story Aming Foto: Instagram/amingisback
Bukan cuma perihal harga tiket pesawat, mengenai stok masker di banyak tempat di Indonesia yang ludes terjual akibat tingginya permintaan pun dibahas Aming di unggahan Instagram Story.
ADVERTISEMENT
"Pada akhirnya bukan corona yang membunuh kita... tapi saudara sendiri... Yang punya duitlah!!! Berbondong-bondong... ngeborong ampe stock kosong! Sobat miskin cuma bengong dimatiin sodara sendiri dalam keadaan kelaparan. Siapa lebih jahat... corona apa manusia? The End," tulis Aming.
Instagram Story Aming Foto: Instagram/amingisback
Pemain film Doa yang mengancam tersebut tak habis pikir dengan harga masker yang melambung tinggi.
"Makanya digratisin, jangan dimahalin! #SidakPasar #MaskerRasaLamborghini #AntisHargaArtis. Sodara-sodara sebangsa setanah air dengan insting kapitalis. Nyembah," tulis Aming.
Instagram Story Aming Foto: Instagram/amingisback
Seolah belum puas mencurahkan kegelisahan akibat menyaksikan tingkah sesama yang dinilainya kurang manusiawi, Aming kembali mengunggah tulisan demi tulisan melalui Instagram Story.
"Mati RASA bikin KAYA. #RIPManusiadanKemanusiaannya. Selain corona, ada yang bikin saya lebih takut. Kebodohan dan para pengambil kesempatan dalam kesempitan. Dan para pengambil keuntungan dalam kesusahan. Yuk, sama-sama sadar sodaraku, belajar mencintai dalam susah," tulis Aming.
ADVERTISEMENT