Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.1
Konten dari Pengguna
11 Mata Uang Negara ASEAN, Ini Daftarnya
18 Januari 2024 18:41 WIB
·
waktu baca 3 menitTulisan dari Berita Bisnis tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
Perhimpunan Bangsa-Bangsa Asia Tenggara atau ASEAN merupakan organisasi kawasan yang mewadahi kerja sama negara-negara yang ada di Asia Tenggara.
Negara-negara yang menjadi anggota organisasi ini antara lain Indonesia, Singapura, Malaysia, Thailand, Filipina, Brunei Darussalam, Vietnam, Laos, Myanmar, Kamboja, dan Timor Leste.
Daftar Mata Uang Negara ASEAN
Setiap negara yang tergabung dalam ASEAN memiliki mata uang yang berbeda.
Mengutip dari buku Membuka Cakrawala Ekonomi untuk Kelas XI oleh Imamul Arifin dan Giana Hadi W., mata uang adalah alat pembayaran yang digunakan untuk melakukan transaksi ekonomi keuangan.
Harga suatu mata uang terhadap mata uang lainnya disebut dengan kurs atau nilai tukar. Kurs memainkan peranan penting dalam perdagangan internasional karena kurs memungkinkan untuk membandingkan harga-harga seluruh barang dan jasa yang dihasilkan oleh berbagai negara.
ADVERTISEMENT
Untuk mengetahui mata uang negara-negara di ASEAN, berikut ini Berita Bisnis telah merangkum informasinya dari berbagai sumber.
1. Mata Uang Indonesia
Mata uang negara Indonesia adalah Rupiah. Dalam keuangan internasional, Rupiah memiliki kode IDR.
Penetapan Rupiah sebagai mata uang memiliki sejarah yang cukup panjang. Dalam laman Kementerian Keuangan RI, pada tahun 1945, diketahui Indonesia memiliki mata uang De Javasche Bank, uang Hindia Belanda dan uang Jepang.
Hingga kemudian Bank Indonesia mulai mengeluarkan uang kertas dan uang logam Rupiah sesuai Undang-Undang Bank Indonesia Nomor 13 Tahun 1968.
2. Mata Uang Singapura
Negara Singapura memiliki mata uang Dolar Singapura dengan kode internasional SGD. Mata uang ini resmi diperkenalkan pada tahun 1967.
Uang kertas mata uang Dolar Singapura dicetak dalam pecahan berikut: S$2, S$5, S$10, S$20, S$25, S$50, S$100, S$1.000, dan S$10.000
ADVERTISEMENT
3. Mata Uang Malaysia
Ringgit merupakan mata uang negara Malaysia dengan kode MYR. Mata uang ini diperkenalkan pada tahun 1967 yang menggantikan mata uang sebelumnya yaitu Dolar Malaysia.
4. Mata Uang Thailand
Sementara itu, mata uang negara Thailand adalah Baht dengan kode THB. Sejarah mata uang Baht dimulai pada tahun 1897 ketika Baht ditetapkan sebagai mata uang Thailand menggantikan mata uang silver seperti Baht Thai, Tak, dan Salung sebagai alat pembayaran resmi.
5. Mata Uang Filipina
Mata uang Filipina adalah Peso yang dikenal dengan kode PHP. Adapun bank sentral yang bertanggungjawab atas mata uang ini yakni Bangko Sentral ng Pilipinas (BSP).
6. Mata Uang Brunei Darussalam
Di negara Brunei Darussalam mata uang yang digunakan adalah Dolar Brunei. Dalam keuangan internasional, Dolar Brunei dikenal dengan kode BND.
7. Mata Uang Vietnam
Mata uang negara Vietnam yaitu Dong dengan kode VND. Pada tahun 1978, mata uang Dong menggantikan mata uang Hao yang digunakan Vietnam sebelumnya.
ADVERTISEMENT
8. Mata Uang Laos
Adapun mata uang yang digunakan di negara Laos adalah Kip dengan kode internasional yakni LAK. Bank sentral yang bertanggung jawab atas mata uang ini adalah Bank of the Lao PDR.
9. Mata Uang Myanmar
Negara Myanmar memiliki mata uang Kyat dengan kode MMK. Mata uang ini mulai digunakan pada tahun 1852.
Pecahan uang kertas Kyat yakni K0,5, K1, K5, K10, K20, K50, K100, K200, K500, K1000, K5000, K10.000, sedangkan untuk denominasi uang koin Myanmar adalah K1, K5, K10, K50, dan K100.
10. Mata Uang Kamboja
Mata uang negara Kamboja adalah Riel yang dikenal dengan kode KHR. Mata uang ini sudah mulai digunakan mulai tahun 1980.
11. Mata Uang Timor Leste
Di negara Timor Leste, mata uang resmi yang digunakan yakni Dolar Amerika Serikat (US). Mata uang ini dipilih sebagai mata uang Timor Leste sejak tahun 2000.
ADVERTISEMENT
(SA)