Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.88.1
Konten dari Pengguna
4 Usaha Frozen Food yang Bakal Laris Manis dan Tips Memulainya
14 Juli 2022 16:12 WIB
·
waktu baca 3 menitTulisan dari Berita Bisnis tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Usaha frozen food kini banyak dilakukan masyarakat. Sebab, usaha tersebut tidak memerlukan modal yang besar, dan juga banyak diminati karena kepraktisannya.
ADVERTISEMENT
Frozen food atau juga dikenal sebagai makanan beku jadi lahan usaha yang makin diminati masyarakat . Peminat makanan beku ini pun semakin hari, semakin bertambah, terutama bagi masyarakat kota-kota besar. Karena tingkat kesibukan yang tinggi, membeli makanan beku jadi alternatif yang praktis.
Bagi Anda yang hendak mencoba berbisnis dengan sekala kecil, frozen food merupakan produk dagangan yang tepat. Kalian bisa berjualan di rumah tanpa perlu membangun toko atau kedai sebagai tempat berjualan.
Lahan bisnis ini cocok bagi kalian dengan modal yang tidak terlalu besar. Namun, akan lebih baik jika modal yang dimiliki juga besar. Tentunya itu akan membuat Anda leluasa dalam menjalankan bisnis.
Meski dengan sekala kecil, bukan berarti peluang bisnis dari usaha ini juga kecil. Karena peminat dari produk ini semakin banyak, peluang produk Anda terjual akan jadi lebih besar.
ADVERTISEMENT
Jenis-jenis Frozen Food
Sebelum berbisnis frozen food atau makanan beku, terlebih dahulu kalian perlu mengetahui apa saja jenis-jenis dari frozen food itu sendiri. Berikut ini jenis-jenisnya:
1. Nuget
Jenis frozen food ini cukup populer di masyarakat. Makanan yang berbahan dasar dari daging sapi, ayam, atau ikan giling dan dibalut tepung merupakan produk yang paling digemari masyarakat Indonesia.
2. Sosis
Produk kedua ialah sosis, yang merupakan produk makanan beku yang berbahan dasar dari sapi atau ayam. Produk yang berbentuk panjang dan lonjong ini tak kalah populer dari nugget.
3. Otak-otak
Produk yang ketiga ialah otak-otak. Produk ini berbahan dasar ikan dengan bentuknya yang panjang. Namun, berbeda dari sosis, bentuk otak-otak tidak lonjong.
4. Produk Lain
Tidak hanya ketiga produk itu, produk frozen food ialah bakso, siomay, ayam ungkep, dan lain-lain.
ADVERTISEMENT
Beberapa Tips Memulai Usaha Frozen Food
Setelah mengenal frozen food dan mengetahui sejumlah jenisnya. Hal lain yang perlu diketahui sebelum memulai usaha frozen food ialah tips-tips di bawah ini, sebagai berikut:
1. Menentukan Produk
Hal pertama yang perlu dilakukan ialah menentukan produk atau barang dagangan yang akan dijual. Penentuan produk ini tentu perlu meriset produk-produk apa saja yang tengah digemari masyarakat. Selain itu juga perlu menyajikan produk yang unik atau berbeda dari kebanyakan yang dijual
2. Modal
Lalu tips yang kedua ialah modal. Pada setiap usaha, modal merupakan hal yang penting untuk dipikirkan. Sebab, modal bisa jadi penghambat dalam melakukan suatu usaha. Maka dari itu, modal perlu jadi pertimbangan dalam membuka usaha frozen food.
3. Metode Penjualan
Metode penjualan juga hal yang penting dalam berbisnis frozen food. Hal ini amat berpengaruh bagi jumlah produk yang akan terjual. Dengan berkembangnya teknologi, kalian bisa memanfaatkannya untuk menjual produk frozen food kalian.
ADVERTISEMENT
4. Komitmen
Dan yang terakhir ialah komitmen. Tentu komitmen sangat diperlukan dalam membuka dan menjalankan suatu usaha. Suatu usaha tidak mungkin selalu mengalami keuntungan, oleh karena itu dengan komitmen yang kuat akan membuat penjual selalu pantang menyerah dan menyelesaikan masalah usahanya dengan kreatif.
(NNR)