Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.1
Konten dari Pengguna
5 Cara untuk Memaksimalkan Keuntungan Wirausaha yang Bisa Diterapkan
26 September 2023 12:32 WIB
·
waktu baca 3 menitTulisan dari Berita Bisnis tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Mendapatkan keuntungan sebanyak mungkin merupakan tujuan utama bagi para wirausahawan. Adapun cara untuk memaksimalkan keuntungan wirausaha adalah dengan meminimalisasi biaya produksi.
ADVERTISEMENT
Dikutip dari buku Ekonomi & Akuntansi: Mengasah Kemampuan Ekonomi karya Widjajanta dan Aristanti Widyaningsih, biaya produksi adalah keseluruhan biaya yang dikorbankan untuk menghasilkan produk hingga sampai di pasar atau tangan konsumen.
Biaya produksi ini dapat diminimalisasi dengan banyak cara, misalnya seperti melakukan distribusi secara massal dan besar-besaran. Berikut beberapa cara lain yang bisa dilakukan wirausahawan untuk memaksimalkan keuntungan atau laba usaha.
Cara untuk Memaksimalkan Keuntungan Wirausaha Lainnya
1. Diversifikasi produk
Berdasarkan Kamus Istilah Ekonomi Populer karya Henricus W. Ismanthono, diversifikasi produk merupakan salah satu upaya pemasaran dengan menciptakan jenis produk lebih beragam.
Diversifikasi produk bisa dilakukan oleh pebisnis mulai dari skala kecil hingga besar. Strategi ini dilakukan agar perusahaan memiliki jenis produk yang beragam. Dengan begitu, keuntungan yang didapat tidak hanya berasal dari satu jenis produk.
ADVERTISEMENT
2. Lakukan promosi secara online
Sudah saatnya bagi para wirausahawan untuk beralih dari promosi offline menjadi online. Tidak hanya praktis, promosi secara online pun dapat menghemat waktu dan biaya.
Dijelaskan dalam buku Produk Kreatif dan Kewirausahaan Akuntansi dan Keuangan Lembaga SMK/MAK Kelas XII karya Suwartini dan Sumiyati, promosi melalui online adalah teknik marketing yang dilakukan menggunakan media elektronik yang terhubung internet.
Menurut Sanjaya dan Taringan yang dikutip dalam buku Manajemen Pemasaran karya Erny Amriani Asmin, dkk, strategi promosi online disebut juga dengan istilah digital marketing.
Promosi secara online bisa dilakukan dengan menggunakan berbagai media digital seperti blog, e-mail, media sosial, mesin pencari, dan lain sebagainya.
3. Terapkan strategi bundling
ADVERTISEMENT
Untuk menarik minat konsumen, wirausahawan juga bisa melakukan promosi dengan menerapkan strategi bundling. Dalam dunia bisnis, bundling artinya menggabungkan berbagai macam produk untuk dijual dengan harga lebih murah dibanding membeli secara satuan.
Strategi bundling dapat diterapkan kepada setiap produk yang kurang laku atau produk baru yang belum dikenal maupun kurang diminati oleh konsumen. Dengan strategi ini, harga akan menjadi lebih ekonomis atau murah dari total harga kemasan persatuannya.
4. Berikan diskon
Selain strategi bundling, untuk memaksimalkan keuntungan juga dapat dilakukan dengan memberikan diskon yang menarik untuk pelanggan. Dengan cara ini, pelanggan tentu akan tertarik untuk membeli sebuah produk yang dipasarkan.
Namun, perlu diingat, ketika memberikan diskon, pastikan diskon masih sesuai dengan harga produksi dan tidak menyebabkan kerugian. Berilah diskon pada waktu tertentu seperti diskon akhir bulan atau diskon hari raya.
ADVERTISEMENT
5. Tingkatkan pelayanan kepada pelanggan
Selain beberapa cara di atas, hal lain yang tidak kalah penting dilakukan untuk memaksimalkan keuntungan wirausaha yaitu meningkatkan pelayanan kepada pelanggan. Sebab, pelanggan akan merasa nyaman jika mendapatkan pelayanan yang baik.
Dengan memberikan pelayanan terbaik untuk pelanggan, maka akan menarik pelanggan setia lebih banyak lagi sehingga akan mendapatkan omzet penjualan yang lebih banyak.
(NDA)