Konten dari Pengguna

6 Aplikasi Keuangan Pribadi untuk Manajemen Kas Harian

Berita Bisnis
Berita dan Informasi Praktis soal Ekonomi Bisnis
15 Februari 2024 9:30 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Bisnis tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi mengatur pengeluaran keuangan. Foto: Getty Images
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi mengatur pengeluaran keuangan. Foto: Getty Images
ADVERTISEMENT
Ada banyak aplikasi keuangan pribadi yang bisa diunduh di Google PlayStore ataupun Appstore. Aplikasi tersebut dapat membantu Anda mencatat pemasukan dan pengeluaran, membuat portofolio tabungan, mengatur budget bulanan, dan lain-lain.
ADVERTISEMENT
Biasanya, aplikasi keuangan pribadi bisa dipakai secara bebas dan gratis. Namun, ada pula yang menyediakan versi berbayar dengan fitur-fitur yang lengkap.
Anda bisa menyesuaikannya dengan kebutuhan masing-masing. Aplikasi tersebut bisa dimanfaatkan sebagai alat penunjang untuk mencapai tujuan finansial yang stabil dan sehat.
Aplikasi tersebut juga bisa membantu Anda untuk mengantisipasi pengeluaran tak terduga yang kian membengkak. Simak rekomendasi aplikasi keuangan pribadi selengkapnya dalam artikel berikut ini.

Aplikasi Keuangan Pribadi

Ilustrasi mengatur keuangan. Foto: Shutter Stock
Aplikasi keuangan pribadi dapat memudahkan Anda untuk mencatat keuangan secara real time dan fleksibel. Artinya, Anda bisa menggunakan fiturnya kapan pun dan di mana pun.
Dengan adanya aplikasi ini, Anda tidak perlu repot-repot untuk membuka laptop atau komputer karena bisa diakses lewat handphone. Berikut rekomendasi beberapa aplikasi keuangan pribadi yang bisa Anda coba:
ADVERTISEMENT

1. Money+

Aplikasi Money+ dapat mengatur keuangan pribadi dengan efektif dan efisien. Menariknya, aplikasi ini dilengkapi dengan tampilan desain yang menarik. Aplikasi ini cocok digunakan oleh perempuan.
Di dalamnya terdapat fitur menarik berupa pencatatan pengeluaran, pencatatan pemasukan, budgeting bulanan, dan investasi. Anda juga bisa mencapai tujuan finansial tertentu dengan fitur portofolio.

2. Meow Manager

Desainnya yang unik menjadikan aplikasi Meow Manager banyak dipilih. Sesuai dengan namanya, aplikasi ini menyajikan tampilan bergambar kucing. Fiturnya cukup lengkap mulai dari pencatatan tagihan, transportasi, hiburan, belanja, investasi, hingga piutang.

3. Catatan Keuangan

Aplikasi ini memiliki fungsi utama untuk mencatat aktivitas keuangan pengguna, baik pemasukan maupun pengeluaran. Tampilan desainnya cukup simpel, sehingga memudahkan pengguna menjalankan strategi finansialnya.
Ada banyak fitur yang disediakan, yakni pencatatan aktivitas pengeluaran dan pemasukan harian, perhitungan selisih (balance), export laporan berupa PDF, grafik pie chart, ganti mata uang, dan lain-lain.
Ilustrasi milenial kesulitan mengatur keuangan. Foto: Shutterstock

4. Money Lover

ADVERTISEMENT
Aplikasi Money Lover membantu pengguna untuk melacak pengeluaran, menetapkan anggaran, dan mengatur budget bulanan. Aplikasi yang sudah diunduh oleh lebih dari 5 juta pengguna ini pernah terpilih sebagai aplikasi Android terbaik tahun 2017.

5. Monefy

Pencatatan pengeluaran dan pemasukan bulanan jadi lebih mudah dengan Monefy. Aplikasi ini menawarkan fitur yang lengkap, termasuk penyinkronan data melalui Google Drive atau Dropbox. Desainnya menarik dan penuh warna, sehingga membuat pengguna betah menggunakan aplikasinya.

6. Buku Kas

Aplikasi manajemen kas sederhana ini dapat membantu Anda mengelola pemasukan dan pengeluaran harian. Tidak hanya untuk pebisnis, aplikasi Buku Kas juga bisa digunakan oleh pribadi.
Ada banyak fitur menarik yang ditawarkan. Beberapa di antaranya yakni pencarian entri berdasarkan catatan, tagihan, pencadangan data, pencatatan transaksi, dan masih banyak lagi.
ADVERTISEMENT
(MSD)