Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.100.9
Konten dari Pengguna
Apa Itu Cardless? Ini Penjelasan dan Cara Menggunakannya
24 Januari 2023 18:02 WIB
·
waktu baca 3 menitTulisan dari Berita Bisnis tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Bukan hanya cashless, canggihnya teknologi masa kini membuat berbagai transaksi juga bisa dilakukan secara cardless. Untuk dapat bertransaksi secara cardless, kamu bisa memanfaatkan kode QR (Quick Response). Lantas, apa itu cardless?
ADVERTISEMENT
Cardless merupakan istilah dalam bahasa Inggris yang artinya tanpa kartu. Secara harfiah, cardless dapat dimaknai sebagai melakukan aktivitas transaksi tanpa menggunakan kartu debit. Untuk lebih memahami apa itu cardless, simak penjelasannya di bawah ini.
Apa Itu Cardless?
Mengutip dari Forbes, cardless adalah anjungan tunai mandiri yang mengizinkan kamu melakukan tarik tunai, transfer, dan transaksi lainnya tanpa memasukkan maupun menggesek kartu debit ke pembaca kartu.
Alih-alih membutuhkan kartu, kamu bisa memanfaatkan bermacam jenis teknologi seperti QR di ponselmu untuk melakukan transaksi. Penggunaannya sangatlah mirip dengan bertransaksi dengan kartu, namun diikuti oleh sistem keamanan tambahan.
QR bukanlah suatu hal baru karena di Amerika telah bermunculan sejak tahun 2016. Namun, sistem ini baru mendunia sejak tahun 2020 dan mulai marak bermunculan di Indonesia sejak tahun 2021.
ADVERTISEMENT
Manfaat Transaksi Secara Cardless
Sebagaimana diketahui, ada berbagai modus pencurian data atau skimming di bank, salah satunya dengan menyalin atau menduplikasi data strip magnetik di kartu debit atau kredit. Modus kejahatan ini sering ditemukan pada mesin EDC, ATM dan Kartu ATM yang menjadi instrumen saat bertransaksi.
EVP Transaction Banking Business Development BCA, I Ketut Alam Wangsawijaya mengatakan, layanan tanpa kartu atau cardless menjadi solusi untuk bertransaksi lebih aman. Pasalnya, tarik tunai dapat dilakukan tanpa harus menggunakan kartu debit di ATM.
Ketut juga menilai bahwa layanan cardless telah menjadi tren yang meningkat tajam dalam menarik uang tunai. Tidak hanya itu, dari sisi behaviour, masyarakat pun menyukai layanan cardless lantaran dinilai sangat praktis.
ADVERTISEMENT
Merujuk laman resmi Bank OCBC NISP, adapun beberapa manfaat lainnya dari menggunakan layanan cardless di antaranya sebagai berikut:
Cara Transaksi Secara Cardless
Proses untuk mengakses akun dan melakukan transaksi secara cardless setiap bank mungkin dapat berbeda-beda, tergantung jenis teknologi verifikasi yang digunakannya. Namun, secara umum kamu dapat melakukan langkah-langkah berikut:
ADVERTISEMENT
(NDA)