Bonafiditas Perusahaan: Arti dan Faktor yang Memengaruhinya

Berita Bisnis
Berita dan Informasi Praktis soal Ekonomi Bisnis
Konten dari Pengguna
14 September 2023 15:05 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Bisnis tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Bonafiditas Perusahaan. Foto: Unsplash.com/krakenimages
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Bonafiditas Perusahaan. Foto: Unsplash.com/krakenimages
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Bonafiditas perusahaan adalah istilah yang menggambarkan tak ada penipuan atau kecurangan di dalam internal perusahaan yang dapat merugikan banyak pihak, salah satunya karyawan.
ADVERTISEMENT
Contoh bonafiditas perusahaan adalah perusahaan membayar gaji dengan tepat waktu, tanpa adanya penundaan. Dengan bonafiditas perusahaan, kepercayaan karyawan terhadap perusahaan akan semakin besar.
Untuk mengetahui informasi seputar bonafiditas perusahaan lebih lanjut, simak pembahasannya di artikel Berita Bisnis berikut ini.

Pengertian Bonafiditas Perusahaan

Ilustrasi Bonafiditas Perusahaan. Foto: Unsplash.com/Medienstürmer
Mengutip merriam-webster.com, bonafiditas dalam bahasa Latin berarti "dengan itikad baik'. Istilah ini menekankan pada tak adanya penipuan atau kecurangan yang terjadi pada perusahaan.
Merujuk jurnal Rumusan Dasar Strategi Bisnis pada Usaha Sepatu dengan Menggunakan Kerangka Kerja dan Alat Analisis Metode Blue Ocean Strategy oleh Samsu, Yuniar, dan Novirani, bonafiditas perusahaan erat kaitannya dengan citra (image) perusahaan di mata masyarakat luar.
Contohnya perusahaan sepatu yang memproduksi sepatu hasil karyanya sendiri akan lebih dihargai dari perusahaan yang menjual produk tiruan (KW).
ADVERTISEMENT
Pada perusahaan asuransi, bonafiditas perusahaan terletak pada kemampuan keuangan perusahaan untuk memenuhi kewajiban klaim dan lainnya tepat pada waktunya, sehingga akan meningkatkan kepercayaan masyarakat.

Faktor Kunci untuk Mempertahankan Bonafiditas Perusahaan terhadap Investor

Ilustrasi Bonafiditas Perusahaan. Foto: Unsplash.com/Amy Hirschi
Berikut faktor-faktor kunci untuk mempertahankan bonafiditas perusahaan terhadap investor yang dikutip dari laman ey.com:

1. Konsistensi dan Transparansi

Investor mengharapkan kinerja yang dikomunikasikan dengan baik dan diprediksi dengan baik dari tahun ke tahun, baik perusahaan rintisan atau perusahaan besar.
Investor juga mencari neraca keuangan yang sehat, dirancang untuk pertumbuhan, dan cukup untuk bertahan di pasar yang penuh tantangan.
Investor juga sangat mengapresiasi perusahaan yang melaporkan kinerja bisnisnya secara keseluruhan. Untuk itu, transparansi memainkan peran penting dalam membangun kepercayaan finansial.
ADVERTISEMENT

2. Menerapkan Prinsip Lingkungan, Sosial, dan Tata Kelola (LST)

Investor mencari organisasi dengan komitmen LST yang terdefinisi dengan baik sehingga mampu menunjukkan dan mengukur kemajuan yang dinyatakan secara terbuka.
Contohnya dari sisi lingkungan, investor mencari organisasi yang mengejar energi terbarukan dan/atau mengatasi perubahan iklim untuk mempertahankan kinerja jangka panjang.

3. Inovasi

Investor mengharapkan organisasi menjadi gesit, beradaptasi dengan perubahan di pasar melalui produk atau layanan inovatif yang didorong teknologi dan reaksi terhadap model bisnis baru.
Investor ingin melihat bahwa organisasi menggunakan teknologi dengan bijak untuk mempertahankan kinerja saat ini, tetapi juga memanfaatkannya untuk pertumbuhan di masa depan.
Contohnya investor menghargai perusahaan yang menerapkan teknologi digital baru seperti Artificial Intelligence (AI) untuk mempercepat peluncuran produk atau menciptakan layanan baru.
ADVERTISEMENT
Investor mengharapkan perusahaan yang berkinerja tinggi memiliki proses digital yang tertanam kuat serta meningkatkan efisiensi dan efektivitas operasi secara keseluruhan.
(MQ)