Jam Buka Kantor Pos Indonesia Lengkap Produk Layanannya

Berita Bisnis
Berita dan Informasi Praktis soal Ekonomi Bisnis
Konten dari Pengguna
26 Juni 2022 16:20 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Bisnis tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Jam Buka Kantor Pos. Foto: Dokumentasi Pos Indonesia
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Jam Buka Kantor Pos. Foto: Dokumentasi Pos Indonesia
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Jam buka kantor Pos kerap ditanyakan oleh masyarakat yang ingin menggunakan layanan kirim paket ekspedisi Pos Indonesia. Sebagai penyedia jasa logistik tertua di Indonesia, kantor pos masih eksis di tengah persaingan dunia ekspedisi yang semakin ketat.
ADVERTISEMENT
PT Pos Indonesia merupakan salah satu perusahaan Badan Usaha Milik Negara (BUM) yang bergerak di bidang ekspedisi layanan pos. Jasa pengiriman yang disediakan juga tak hanya kurir dan pos, tapi juga jasa ritel, keuangan, asuransi, hingga properti.
Sejak didirikan pada 1746, Pos Indonesia sudah memiliki lebih dari 4.000 kantor Pos dan 28.000 agen Pos yang tersebar di seluruh wilayah Republik Indonesia. Lantas berapa jam buka kantor Pos? Ketahui jawabannya pada uraian berikut.

Jam Buka Kantor Pos Indonesia

Logo Kantor Pos. Foto: Dokumentasi Pos Indonesia
Sebelum adanya permintaan pengiriman kurir yang meningkat dan persaingan ekspedisi yang ketat, jam buka kantor Pos hanya pada hari kerja, yaitu Senin sampai Jumat. Sementara untuk akhir pekan dan hari libur, layanan pengiriman kantor Pos tutup.
ADVERTISEMENT
Namun, sejak Juni 2021 layanan kantor Pos beroperasi mulai Senin hingga Minggu. Sebagaimana informasi yang tercantum dalam situs resmi Pos Indonesia, layanan kantor Pos tetap beroperasi secara normal pada Sabtu-Minggu ataupun tanggal merah. Akan tetapi, aturan ini juga tergantung dari kebijakan kantor cabang masing-masing.
Jam buka kantor pos juga berbeda-beda bagi setiap cabang dan agen kantor pos daerah. Berikut jam operasional kantor Pos di beberapa cabang daerah yang kecil seperti agen, kantor cabang daerah, hingga kantor pusat.
Agen Kantor POS
Pusat Kantor POS
Sedangkan cabang-cabang yang lebih besar memiliki cabang operasional sebagai berikut:
ADVERTISEMENT
Jam tutup kantor pos sendiri bervariasi. Ada yang mulai sore hari, malam hari, bahkan beroperasi selama 24 jam non-stop. Jadi, jika telanjur datang ke kantor Pos terdekat tetapi kantor sudah tutup, kamu bisa pergi ke cabang pusat daerah yang memiliki jam operasional lebih lama.

Produk Layanan Ekspedisi Pos Indonesia

Ilustrasi produk layanan kantor pos. Foto: Unsplash.
Setelah mengetahui jam buka kantor pos Indonesia, kamu juga perlu memahami produk layanan ekspedisi tersebut. Berikut layanan yang tersedia di ekspedisi Pos Indonesia, dikutip dari laman resmi Pos Indonesia:
Pos Instan Plus
Produk layanan Pos Instan Plus adalah layanan premium pengiriman paket dengan fitur layanan pengambilan dan pengantaran maksimal dalam waktu sampai tiga jam jika dikirim di kota yang sama.
Pos Instan
ADVERTISEMENT
Pos Instan adalah pengiriman dan penerimaan paket yang dilakukan di hari yang sama dengan estimasi waktu 9 jam sampai jika dikirim di kota yang sama. Berat maksimal layanan paket produk ini adalah 10 kg.
Pos Express
Pos Express adalah pengiriman paket besok sampai dengan wilayah pengiriman antar-provinsi. Produk layanan ini menyediakan jasa pengiriman dengan berat maksimal 30 kilogram dan dilengkapi dengan fitur free pick up paket, COD, maupun asuransi pengiriman.
Seperti ekspedisi lainnya, layanan ekspedisi ini juga bisa dilacak. Jadi, para pelanggan bisa mengetahui status paket yang dikirim.
Pos Kilat
Produk ini merupakan layanan paket pengiriman regular nasional dengan durasi pengiriman 2-4 hari. Berat maksimal paket adalah 50 kilogram dan dilengkapi fitur free pick up paket, COD, bisa dilacak, dan memiliki asuransi pengiriman.
ADVERTISEMENT
Demikian penjelasan tentang jam operasional kantor Pos Indonesia dan juga produk layanan yang ditawakan. Semoga bermanfaat.
(IPT)