Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.88.1
Konten dari Pengguna
Tarif Tol Sinaksak Medan 2024, Berikut Ketentuannya
2 Januari 2024 15:43 WIB
·
waktu baca 3 menitTulisan dari Berita Bisnis tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
Kehadiran Tol Sinaksak tersebut membuat jarak tempuh Medan-Siantar semakin singkat. Untuk mengetahui rincian tarif tol Sinaksak yang harus dikeluarkan penguna jalan tol , simak informasi yang telah dirangkum oleh Berita Bisnis pada uraian di bawah ini.
Tarif Tol Sinaksak Medan 2024
Ruas tol Sinaksak yang dibuka ialah Ruas Tebing Tinggi – Sinaksak. Ruas tol ini beroperasi sejak Jumat, 22 Desember 2023. Dibukanya ruas jalan tol ini untuk mengurangi kemacetan dalam arus mudik dan arus balik selama Nataru (Natal dan Tahun Baru).
Ruas tol Tebing Tinggi - Sinaksak terbentang sepanjang 48 kilometer dan termasuk bagian dari Jalan Tol Kuala Tanjung - Tebing Tinggi - Parapat (Kutepat).
Ruas Tebing Tinggi-Sinaksak tersebut juga dinilai mempermudah mobilitas pengendara yang melakukan perjalanan dari arah Tebing Tinggi menuju Pematang Siantar. Selain itu, tol ini juga mempersingkat waktu tempuh pengendara hingga satu jam perjalanan.
ADVERTISEMENT
Sementara itu, Ruas Tebing Tinggi – Sinaksak dibuka 24 jam selama Nataru dengan tarif tarif Rp0 alias gratis. Masyarakat yang melewati jalan tol ini tidak dikenakan tarif apa pun.
Dengan demikian, saldo yang dihitung hanya Tebing Tinggi-Medan maupun sebaliknya. Ketentuan ini berlaku hingga 10 Januari 2024.
Namun, terdapat ketentuan lainnya untuk masyarakat yang akan mengunakan jalan tol ini.
Mengutip dari akun resmi Instagram Badan Pengatur Jalan Tol @pupr_bpjt, pengendara yang keluar tol dan tapping di Gerbang Tol Dolok Merawan atau Gerbang Tol Sinaksak dikenakan tarif eksisting sampai ke Jalan Tol Medan - Kualanamu - Tebing Tinggi (MKTT).
Lebih lanjut lagi, pengendara dari arah Tol Medan raya dapat langsung melalui Jalan Tol Medan - Kualanamu - Tebing Tinggi dan menerus menuju ke arah Tebing Tinggi atau Indrapura yang juga tak dikenakan tarif alias gratis, tanpa tapping pada gerbang tol.
ADVERTISEMENT
Tarif Jalan Tol Trans Sumatera
Mengutip dari akun Instagram @pupr_bpjt, berikut tarif jalan Tol Trans Sumatera untuk golongan I. Beberapa tol masih beroperasi gratis selama momen Nataru 2024.
(SA)