Daftar Gaji Tertinggi MotoGP 2019: Marquez Kalahkan Rossi

Konten dari Pengguna
2 Januari 2019 14:32 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Bola tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Daftar Gaji Tertinggi MotoGP 2019: Marquez Kalahkan Rossi
zoom-in-whitePerbesar
ADVERTISEMENT
Menjadi pembalap terbaik MotoGP saat ini membuat Marc Marquez memiliki daya tawar lebih besar dibandingkan pembalap lain. Hal itu berdampak pada negosiasi dengan Honda terkait gaji yang diterimanya.
ADVERTISEMENT
Kehadiran Marquez di lintasan MotoGP memang jadi sebuah fenomena. Rasanya sulit bagi pembalap lain untuk mengalahkannya saat sedang balapan. Bahkan, saat performanya tak maksimal, pembalap asal Spanyol itu masih bisa berjuang memperebutkan podium.
Seperti di MotoGP 2018, hanya kesialan yang bisa menghentikan The Baby Alien untuk naik podium. Kesialan itu didapat saat finis ke-18 di Argentina, ke-16 di Italia, gagal finis di Australia, dan gagal finis di Valencia. Sisanya, ia selalu mampu naik podium.
Karenanya, saat masih tersisa tiga balapan, Marquez sudah dinobatkan sebagai juara dunia MotoGP 2018. Dominasi pembalap berusia 25 tahun itu pun diprediksi akan berlanjut dalam beberapa tahun mendatang.
Kehebatannya itu berpengaruh langsung pada nominal besaran upah yang diterima. Dilansir Tuttomotoriweb, ia akan jadi pembalap dengan bayaran terbesar, yakni 9 juta euro atau setara Rp148,5 miliar pada musim 2019. Bahkan, angkanya menungguli Valentino Rossi yang menerima 7 juta euro atau setara Rp115,5 miliar.
ADVERTISEMENT
Namun, bukan berarti Marquez yang memiliki pendapatan terbesar jika ditotal secara keseluruhan. Terbukti, sampai saat ini nama The Doctor masih jauh lebih mentereng ketimbang Marquez. Pemasukannya pun bisa didapat dari banyak faktor, khususnya pendapatan komersial.
Daftar Gaji Tertinggi MotoGP 2019: Marquez Kalahkan Rossi (1)
zoom-in-whitePerbesar
Di urutan ketiga, ada nama Andrea Dovizioso yang kini jadi pembalap andalan Ducati. Berkat penampilan apiknya pada dua musim terakhir, Dovi pun memiliki kekuatan untuk meminta peningkatan gaji saat meneken kontrak baru. Diyakini, pembalap asal Italia itu kini menerima upah 6 juta euro, jauh lebih banyak dari sebelumnya (Rp1,5 juta euro).
Di urutan keempat ada nama Jorge Lorenzo yang harus rela mengalami pemotongan upah jika dibandingkan dari yang diterima saat bersama Ducati (Rp12,5 juta euro). Bersama Honda, ia hanya akan menerima gaji 4 juta euro per tahun.
ADVERTISEMENT
Rekan setim Rossi, Maverick Vinales menempati posisi kelima dengan nilai 1,5 juta euro. Sejauh ini, Vinales memang belum memiliki kekuatan untuk melayangkan permintaan peningkatan upah karena performanya yang belum stabil dalam dua musim terakhir.
1. Marc Marquez (9 juta euro - Rp148,5 miliar)
2. Valentino Rossi (7 juta euro - Rp115,5 miliar)
3. Andrea Dovizioso (6 juta euro - Rp99 miliar)
4. Jorge Lorenzo (4 juta euro - Rp66 miliar)
5. Maverick Vinales (1,5 juta euro - Rp24,7 miliar)
Download aplikasi kumparan di App Store atau di Play Store untuk dapatkan berita terkini dan terlengkap seputar bola/sports.