Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.0
Konten dari Pengguna
Rumor Transfer: Fiorentina Tolak Tawaran Milan Tukar Castrovilli-Paqueta
14 April 2020 1:56 WIB
Tulisan dari Berita Bola tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Fiorentina dikabarkan menolak tawaran Milan yang berencana menukar Gaetano Castrovilli dengan Lucas Paqueta. Adapun La Viola memang dikabarkan meminati gelandang asal Brasil tersebut, tapi tak ingin melepas pemain andalannya untuk gabung I Rossoneri.
ADVERTISEMENT
Musim ini Castrovilli tampil gemilang bersama Fiorentina. Tampil 26 kali di semua kompetisi, gelandang tengah berusia 23 tahun tersebut mencatatkan 3 gol dan 2 asis untuk klub yang bermarkas di Stadion Artemio Franchi tersebut.
Performanya tersebut pun membuat Castrovilli jadi incaran klub-klub besar Eropa, salah satunya AC Milan. Mengutip Football Italia, Il Diavolo Rosso berusaha menukar gelandang yang terkenal dengan dribelnya tersebut dengan Lucas Paqueta.
Adapun Paqueta , bersama Milan baru delapan kali jadi starter dari 19 penampilannya di semua kompetisi. Kesulitan beradaptasi dengan gaya permainan Milan, gelandang berusia 22 tahun tersebut tercatat baru mengemas satu asis.
Padahal, Milan menggelontorkan dana sebesar 40 juta euro untuk mendatangkan eks gelandang Rio de Janeiro tersebut pada Januari 2019, tapi dari 36 kali tampil baru mencatatkan 1 gol dan 3 asis.
ADVERTISEMENT
Meski begitu, Paqueta sempat dikabarkan jadi gelandang incaran Fiorentina di bursa transfer musim dingin lalu. Klub asal kota Firenze tersebut kala itu berniat untuk meminjam Paqueta dari Milan, tapi pada akhirnya batal.
Mengetahui hal tersebut, Milan kemudian berusaha memanfaatkannya untuk menukar Paqueta dengan Castrovilli. Namun, ternyata klub yang bermarkas di San Siro tersebut menerima penolakan dari I Gigliati.
Karena itu, sepertinya Milan masih harus mencari cara lain untuk mendatangkan Castrovilli di bursa transfer musim panas nanti. Selain itu, mereka harus bersaing dengan Juventus dan Inter Milan yang juga meminati gelandang kelahiran Italia tersebut. (bob)