Konten dari Pengguna

2 Cara Cek Mental Age secara Online

Berita Hari Ini
Menyajikan informasi terkini, terbaru, dan terupdate mulai dari politik, bisnis, selebriti, lifestyle, dan masih banyak lagi.
12 Juli 2024 9:00 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Hari Ini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Cara cek mental age dapat dilakukan secara online melalui situs-situs yang menyediakan kuis mental age. Foto: Pexels.com
zoom-in-whitePerbesar
Cara cek mental age dapat dilakukan secara online melalui situs-situs yang menyediakan kuis mental age. Foto: Pexels.com
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Mental age adalah salah satu kuis online yang kini tengah populer di berbagai platform media sosial. Kuis ini menarik perhatian banyak orang karena memberikan gambaran mengenai usia mental seseorang berdasarkan jawaban mereka terhadap serangkaian pertanyaan.
ADVERTISEMENT
Ada banyak situs yang menawarkan berbagai versi dari kuis mental age, masing-masing dengan variasi pertanyaan dan metode penilaian yang berbeda. Berikut panduan cara cek mental age secara online.

Apa Itu Mental Age?

Mental age adalah ukuran kemampuan berpikir seseorang jika dibandingkan dengan kemampuan rata-rata manusia pada usia tersebut. Foto: Pexels.com
Mental age atau usia mental dalam Kamus Cambridge didefinisikan sebagai ukuran kemampuan berpikir seseorang jika dibandingkan dengan kemampuan rata-rata manusia pada usia tersebut.
Menurut American Psychological Association, mental age adalah skala numerik yang diperoleh dengan membagi hasil tes kecerdasan individu dengan skor rata-rata orang lain pada usia yang sama. Misalnya, seorang anak berusia 4 tahun mendapatkan skor 150 pada tes IQ dianggap memiliki usia mental 6 tahun (skor rata-rata yang sesuai usia adalah 100; sehingga, UM = (150/100) × 4 = 6).
ADVERTISEMENT
Mengutip laman Spingrer, mental age juga diartikan sebagai perkiraan perkembangan kognitif seseorang berdasarkan hasil tes kecerdasan, prestasi, atau tes neuropsikologis. Biasanya, usia mental diukur pada anak-anak karena perkembangan keterampilan kognitif yang pesat terjadi pada periode ini.
Tes ini memberikan gambaran tentang seberapa matang seseorang dalam berpikir dan memahami berbagai hal dibandingkan dengan standar usia mereka yang sebenarnya.

Cara Cek Mental Age

Ilustrasi cara cek mental age secara online. Foto: Pexels.com
Berikut adalah beberapa cara mudah untuk ikut kuis mental age secara online:

1. Via Psych Central

Psych Central menyediakan tes usia mental dalam bahasa Inggris yang dapat diakses secara gratis. Tes ini terdiri dari serangkaian pernyataan yang harus dijawab untuk mendapatkan hasil usia mental. Berikut langkah-langkahnya
ADVERTISEMENT

2. Melalui Arealme

Arealme adalah situs lain yang menawarkan kuis mental age dengan berbagai pilihan bahasa dan fitur menarik lainnya. Selain mental age, Arealme juga memiliki berbagai tes kepribadian dan kuis lainnya yang seru untuk diikuti.
Untuk mengecek usia mental melalui situs ini, ikuti langkah-langkah berikut:
ADVERTISEMENT
Penting untuk diingat bahwa kuis usia mental di atas hanyalah hiburan semata, bukan instrumen ilmiah yang digunakan untuk mendiagnosis perkembangan mental seseorang secara tepat. Jika ingin mengetahui perkembangan mental secara menyeluruh, disarankan untuk menghubungi psikolog atau psikater untuk mendapatkan hasil yang akurat.
(SAI)