Bacaan Tasbih Lafal Arab, Latin, dan Artinya

Berita Hari Ini
Menyajikan informasi terkini, terbaru, dan terupdate mulai dari politik, bisnis, selebriti, lifestyle, dan masih banyak lagi.
Konten dari Pengguna
7 Juni 2021 17:28 WIB
·
waktu baca 1 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Hari Ini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi seorang muslimah yang tengah berzikir menggunakan tasbih. Sumber: Flickr.com - Huda-Addeana Binre Husaini
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi seorang muslimah yang tengah berzikir menggunakan tasbih. Sumber: Flickr.com - Huda-Addeana Binre Husaini
ADVERTISEMENT
Bacaan tasbih adalah salah satu amalan yang utama dalam berzikir. Sebagai umat Muslim, berzikir merupakan ibadah yang dianjurkan sebagai bentuk cinta kepada Allah SWT. Semakin cinta seseorang dengan Dzat yang dicintainya, semakin sering pula ia menyebut namaNya.
ADVERTISEMENT
Mengutip buku Berzikir Cara Nabi oleh Abdur Razzaq Ash-Shadr, Zikir dan berdoa kepada Allah adalah aktivitas yang paling baik untuk mengisi waktu. Sebab, zikir dan doa adalah kunci dari segala kebaikan yang akan didapat seorang hamba di dunia dan akhirat. Ia adalah amalan yang paling utama untuk mendekatkan diri kepada Allah.
Ilustrasi seorang muslim yang tengah ebrzikir. Sumber: Freepik.com

Bacaan Tasbih

Mengutip Buku Sejuta Hikma Dibalik Bacaan Tasbih oleh Ibnu Abdullah, berikut adalah bacaan tasbih lafal Arab, latin, dan artinya.
سبحان الله
Subhanallah
Artinya: Maha Suci Allah.
Inti dari bacaan tasbih adalah mensucikan Allah dari segala sifat yang buruk dan sidat yang mengarah pada kesalahan. Allah adalah Maha Suci. Kesucian Allah adalah bersihnya dari segala sifat yang tak pantas jika melekat pada-Nya.
ADVERTISEMENT
Keutamaan mengamalkan bacaan tasbih adalah pahala yang besar dan bisa memperberat timbangan amal. Selain itu, Allah juga menjadikan kalimat ini sebagai pelebur dosa yang mengamalkannya. Siapapun yang membaca kalimat tersebut dengan tulus, ikhlas, dan khusyu, Allah menjamin akan bahwa mengampuni dosa-dosanya.
Begitu besar keutamaan tasbih hingga nabi mengajarkan kepada umatnya agar mendirikan shalat tasbih. Disebut shalat tasbih karena bacaan yang terdapat di dalamnya banyak mengandung kalimat tasbih.
Shalat ini bisa menghapus 10 macam dosa, yakni dosa yang terakhir dilakukan, dosa yang sudah lama terpendam, dan dosa yang baru saja dikerjakan.
(ULY)