Konten dari Pengguna

Beasiswa ADik 2023: Jalur dan Syarat Pendaftarannya

Berita Hari Ini
Menyajikan informasi terkini, terbaru, dan terupdate mulai dari politik, bisnis, selebriti, lifestyle, dan masih banyak lagi.
14 Juni 2023 12:31 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Hari Ini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi beasiswa ADik. Foto: Unsplash.
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi beasiswa ADik. Foto: Unsplash.
ADVERTISEMENT
Pendaftaran beasiswa ADik 2023 sudah dibuka sejak 19 Mei 2023. Siswa lulusan SMA/SMK dari wilayah tertinggal bisa mendaftar beasiswa ini untuk mendapat bantuan biaya kuliah.
ADVERTISEMENT
Afirmasi Pendidikan Tinggi (ADik) adalah program bantuan biaya yang diberikan kepada anak-anak berprestasi yang mengalami kesulitan akses pendidikan tinggi karena kondisi dan lokasi geografis.
Mengutip laman Puslapdik Kemenristekdikti, beasiswa ini dikhususkan untuk siswa Papua, siswa di daerah 3T, anak TKI, dan siswa dengan disabilitas.
Bantuan yang akan diberikan berupa biaya kuliah yang dibayarkan langsung ke pihak kampus. Besarannya tergantung dengan universitas dan program studi yang dipilih peserta.
Selain biaya pendidikan, penerima beasiswa ADik juga akan mendapat biaya bantuan hidup. Bantuan ini akan dikirim langsung ke rekening pribadi per 3 bulan.
Khusus untuk penerima beasiswa asal Papua, pemerintah juga telah menyiapkan biaya transportasi. Biaya tersebut digunakan sebagai ongkos dari bandara/pelabuhan di Papua ke lokasi perguruan tinggi.
ADVERTISEMENT

Jalur Penerimaan Beasiswa ADik 2023

Ilustrasi beasiswa. Foto: Fitra Andrianto/kumparan
Ada dua jalur penerimaan beasiswa ADik 2023 yang dapat ditempuh, yaitu jalur tes dan jalur non tes. Berikut adalah penjelasannya.

1. Jalur Tes ADik

Peserta jalur tes didaftarkan oleh pemerintah kabupaten atau kota. Pendaftaran dilakukan melalui laman SIM-ADik.

2. Jalur Non-Tes ADik

Jalur non tes dikhususkan untuk peserta yang lolos seleksi SNBP dan SNBT. Peserta bisa mendaftar beasiswa ADik secara mandiri melalui laman resminya.

Syarat Pendaftaran Beasiswa ADik 2023

Untuk mendaftar beasiswa ADik 2023, peserta harus memenuhi syarat dan kualifikasi tertentu. Berikut ini syarat pendaftar beasiswa ADik 2023.
1. Lulusan SMA/SMK pada tahun 2023 atau lulusan tahun sebelumnya.
2. Lulus seleksi tes ADik atau tes penerimaan mahasiswa baru melalui jalur SNBP dan SNBT.
ADVERTISEMENT
3. Nilai rapor rata-rata untuk 6 (enam) mata pelajaran yang sesuai dengan jurusan untuk calon peserta seleksi minimal adalah 75.
4. Pemeringkatan calon peserta seleksi ADik dilakukan berdasarkan nilai enam mata pelajaran sebagai berikut:
– Jurusan IPA: Matematika, Bahasa Indonesia, Bahasa Inggris, Kimia, Fisika, dan Biologi.
– Jurusan IPS: Matematika, Bahasa Indonesia, Bahasa Inggris, Sosiologi, Ekonomi, dan Geografi.
– Jurusan Bahasa: Matematika, Bahasa Indonesia, Bahasa Inggris, Sastra Indonesia, Antropologi, dan salah satu Bahasa Asing.
Sementara untuk peserta seleksi ADik 2023 dari SMK, pemeringkatan dilakukan berdasarkan nilai Matematika, Bahasa Indonesia, Bahasa Inggris, dan Kompetensi Keahlian (Teori Kejuruan dan Praktik Kejuruan).
5. Belum pernah menerima beasiswa ADik sebelumnya.
6. Tidak sedang menerima bantuan biaya pendidikan/beasiswa lain.
ADVERTISEMENT
7. Khusus untuk peserta asal Papua, wajib memilih perguruan tinggi yang berada di luar wilayah Papua.
(GLW)