Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.1
Konten dari Pengguna
Cara Mengerjakan Tes Kraepelin untuk Mengetahui Kepribadian Seseorang
16 November 2022 18:05 WIB
·
waktu baca 3 menitTulisan dari Berita Hari Ini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Tes kraepelin merupakan bentuk soal psikotes yang berisikan susunan angka dengan bentuk lajur-lajur. Tes ini dikenal juga dengan nama tes pauli atau tes koran.
ADVERTISEMENT
Tes kraepelin pertama kali ditemukan oleh Emil Kraepelin, yakni seorang psikiater asal Jerman. Ia menggunakan alat tes ini untuk mendiagnosis gangguan otak alzheimer dan membedakan orang normal dengan yang tidak normal.
Mengutip buku Sistem Kebut Semalam Lolos Tes CPNS susunan Isti Fina (2018), tes kraepelin dapat digunakan sebagai tes kepribadian untuk angkatan militer atau pelamar kerja. Jenis tes ini berisikan angka-angka yang ditulis dalam kertas yang lebar seperti koran.
Tes kraepelin bertujuan untuk mengukur tingkat konsentrasi, ketelitian, konsistensi, dan kecepatan seseorang dalam menyelesaikan pekerjaannya. Bagaimana cara mengerjakan tes kraepelin?
Cara Mengerjakan Tes Kraepelin
Sebagaimana disebutkan sebelumnya, tes psikologi Kraepelin-Pauli pertama kali dikembangkan oleh Emil Kraepelin. Kemudian pada tahunn 1938, tes ini diperbarui oleh Prof. Dr. Richard Pauli, Dr. Wilhelm Arnold, dan Prof. Dr. Vanmethod sehingga dapat digunakan untuk mendata kepribadian seseorang.
Tes kraepelin akhirnya dibuat dengan standarisasi yang baru. Beberapa aspek yang dapat diukur dalam tes ini yaitu kecepatan, daya tahan, kemauan, ketelitian, stabilitas emosi, dan penyesuaian diri dalam menghadapi pekerjaan.
ADVERTISEMENT
Pada dasarnya, proses pengerjaan tes kraepelin sangatlah sederhana. Untuk menyelesaikan jenis tes ini, Anda hanya perlu menjumlahkan angka-angka dari atas ke bawah atau sebaliknya.
Kemudian, hasil penjumlahan dua angka tadi ditulis di antara kedua angka atau di sebelah kanan antara kedua angka yang dijumlahkan. Angka hasil penjumlahan yang ditulis harus bernilai satuan.
Waktu pengerjaan tes kraeplin dibatasi sesuai dengan petunjuk dan instruksinya. Mengutip buku Top Bank: Tes Masuk TNI-POLRI Paling Akurat susunan Wulan Sasmita (2016), keterbatasan waktu tersebut dapat menguji kemampuan peserta dalam mengatur kecepatan, daya tahan, kemauan, ketelitian, dan penyesuaian diri.
Tes kraepelin terdiri dari 45 lajur angka satuan antara 0-9 yang tersusun secara acak sebanyak 60 angka. Kemudian, angka tersebut disusun secara vertikal pada tiap-tiap lajurnya.
ADVERTISEMENT
Hal yang perlu diperhatikan saat mengerjakan tes kraepelin yaitu, jangan sampai ada kolom angka yang terlewat. Kemudian, telitilah dalam mengerjakan soalnya agar tidak ada jawaban yang salah. Sebab, jawaban yang salah atau terlewat dapat memengaruhi penilaian kinerja Anda.
Selain mengukur ketelitian, tes kraepelin juga dapat menilai kepribadian seseorang. Penguji dapat menentukan kepribadiannya berdasarkan hasil lembar tes sebagai berikut:
ADVERTISEMENT
(MSD)