Cara Menghilangkan Jamur di Kaca Mobil

Berita Hari Ini
Menyajikan informasi terkini, terbaru, dan terupdate mulai dari politik, bisnis, selebriti, lifestyle, dan masih banyak lagi.
Konten dari Pengguna
5 Februari 2020 17:37 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Hari Ini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Illustrasi kaca mobil. Photo by Norbert Buduczki on Unsplash
zoom-in-whitePerbesar
Illustrasi kaca mobil. Photo by Norbert Buduczki on Unsplash
ADVERTISEMENT
Kaca mobil menjadi elemen penting yang harus diperhatikan. Karena kaca mobil merupakan salah satu alat pelindung dari cuaca yang buruk seperti debu dan sinar matahari. Terkadang, terdapat jamur di kaca mobil yang bisa mengganggu kenyamanan.
ADVERTISEMENT
Tapi, tenang dulu. Masih ada banyak cara menghilangkan jamur di kaca mobil. Caranya pun sangat sederhana dan bahan yang digunakan juga mudah untuk dicari. Dengan begitu, menghilangkan jamur di kaca mobil tidak ribet dan memakan waktu yang lama.
Illustrasi menghilangkan jamur di kaca mobil. Photo by milan degraeve on Unsplash
Di bawah ini ada beberapa cara menghilangkan jamur di kaca mobil yang mudah dan murah. Berikut adalah alat dan bahan yang bisa digunakan.

Minuman Bersoda

Cara menghilangkan jamur di kaca mobil yang pertama, yaitu bisa menggunakan minum bersoda. Untuk menggunakan cara ini, hanya perlu langsung mengoleskan minuman bersoda ke kaca mobil yang berjamur dan diamkan hingga mengering. Alangkah baiknya, jika ingin menggunakan minuman bersoda ini, jangan menyiramkan air terlebih dahulu ke kaca mobil.
ADVERTISEMENT

Pemutih Pakaian

Selanjutnya, bisa gunakan pemutih pakaian untuk membersihkan jamur di kaca mobil. Caranya yaitu masukan kain lembut ke dalam pemutih pakaian, lalu gosok ke permukaan kaca mobil secara hati-hati. Setelah itu, bilas dengan air bersih.

Alkohol

Tidak hanya untuk membersihkan luka saja, alkohol juga bisa digunakan untuk membersihkan kaca mobil yang berjamur. Caranya tidak sulit, hanya butuh alkohol yang memiliki kadar 50-90% dan tuang ke kain secukupnya. Selanjutnya, gosokkan kain ke kaca mobil yang berjamur pelan-pelan, agar kaca mobil tidak tergores.