Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.91.0
Konten dari Pengguna
Doa untuk Mujahidin Palestina, Tulisan Arab dan Artinya
20 Oktober 2023 15:03 WIB
·
waktu baca 3 menitTulisan dari Berita Hari Ini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Selain untuk diri sendiri, doa juga perlu dipanjatkan untuk saudara, sesama manusia, dan sesama umat Islam. Begitu pula dengan doa untuk mujahidin di Palestina . Sebagai sesama manusia, sudah sepatutnya kita berempati dan selalu mendoakan orang lain yang sedang berjuang.
ADVERTISEMENT
Ada banyak keutamaan dari mendoakan sesama muslim. Salah satunya adalah karena malaikat juga ikut mendoakan dan mengamini doa-doa kita. Dikutip dari buku Zikir dan Doa Penghuni Surga oleh Supriyadi (2015), keutamaan ini disampaikan dalam salah satu sabda Nabi Muhammad SAW:
مَا مِنْ عَبْدٍ مُسْلِمٍ يَدْعُو لِأَخِيهِ بِظَهْرِ الْغَيْبِ، إِلَّا قَالَ الْمَلَكُ: وَلَكَ بِمِثْلٍ
Arti: “Tidak ada seorang hamba Muslim yang berkenan mendoakan saudaranya tanpa sepengetahuan orang yang didoakan kecuali malaikat mendoakan orang yang berdoa tersebut dengan kalimat "Kamu juga mendapat sama persis sebagaimana doa yang kamu ucapkan itu”.
Di tengah serangan dari Israel ke Palestina, ratusan hingga ribuan warga setempat tewas karena bom. Untuk itu, sebagai sesama manusia, penting bagi kita untuk terus mendoakan mereka yang meninggal dan mereka yang masih bertahan hidup.
ADVERTISEMENT
Doa untuk Mujahidin Palestina
Ada beberapa doa yang dapat dibaca oleh umat muslim di seluruh dunia untuk orang-orang di Palestina. Salah satu doa untuk mujahidin Palestina yang disarankan oleh Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) adalah Qunut Nazilah yang dibaca setiap salat fardhu.
Di bawah ini adalah doa untuk mujahidin Palestina yang dapat dibaca setelah ruku’ terakhir ketika salat:
للَّهُمَّ إنَّا نَسْتَعِينُكَ وَنَسْتَغْفِرُكَ وَنَسْتَهْدِيكَ وَنُؤْمِنُ بِكَ وَنَتَوَكَّلُ عَلَيْكَ وَنُثْنِي عَلَيْكَ الْخَيْرَ كُلَّهُ نَشْكُرَكَ وَلَا نَكْفُرُكَ وَنَخْلَعُ وَنَتْرُكُ مَنْ يَفْجُرُكَ اللَّهُمَّ إيَّاكَ نَعْبُدُ وَلَك نُصَلِّي وَنَسْجُدُ وَإِلَيْكَ نَسْعَى وَنَحْفِدُ نَرْجُو رَحْمَتَك وَنَخْشَى عَذَابَكَ إنَّ عَذَابَك الْجِدَّ بِالْكُفَّارِ مُلْحَقٌ
Allâhumma innâ nasta'înuka wa nastaghfiruk, wa nastahdîka wa nu'minu bik wa natawakkalu alaik, wa nutsnî alaikal khaira kullahu nasykuruka wa lâ nakfuruk, wa nakhla'u wa natruku man yafjuruk. Allâhumma iyyâka na'budu, wa laka nushallî wa nasjud, wa ilaika nas'â wa nahfid, narjû rahmataka wa nakhsyâ adzâbak, inna adzâbakal jidda bil kuffâri mulhaq.
ADVERTISEMENT
Arti: “Tuhan kami, kami memohon bantuan-Mu, meminta ampunan-Mu, mengharap petunjuk-Mu, beriman kepada-Mu, bertawakkal kepada-Mu, memuji-Mu, bersyukur dan tidak mengingkari atas semua kebaikan-Mu, dan kami menarik diri serta meninggalkan mereka yang mendurhakai-Mu. Tuhan kami, hanya Kau yang kami sembah, hanya kepada-Mu kami hadapkan shalat ini dan bersujud, hanya kepada-Mu kami berjalan dan berlari. Kami mengaharapkan rahmat-Mu. Kami takut pada siksa-Mu karena siksa-Mu yang keras itu akan menimpa orang-orang kafir”.
Doa untuk Keselamatan
Selain membaca doa qunut nazilah, penting juga bagi kita untuk mendoakan keselamatan diri sendiri dan juga orang lain. Doa ini dibaca setelah salat dengan harapan supaya seluruh umat manusia selalu dalam lindungan-Nya.
ADVERTISEMENT
Dikutip dari buku Kumpulan Doa Mustajab Pembuka Pintu Rezeki oleh KH. Sulaeman Bin Muhammad Bahri, berikut ini doa memohon keselamatan:
رَبَّنَا آتِنَا فِي الدُّنْيَا حَسَنَةً وَفِي الآخِرَةِ حَسَنَةً وَقِنَا عَذَابَ النَّارِ
Rabbana atinaa fiddunya hasanah wa fil akhiroti hasanah waqina 'adzabannaar
Arti: “Ya Allah, berilah kami kebaikan dalam kehidupan di dunia dan kebaikan di akhirat dan lindungilah kami dari siksaan api neraka”.
(TAR)