Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.2
Konten dari Pengguna
Kapan Pengumuman Hasil UTBK 2024? Ini Jadwal Lengkapnya
21 Mei 2024 13:00 WIB
·
waktu baca 3 menitTulisan dari Berita Hari Ini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
UTBK SNBT Gelombang 1 dan 2 telah selesai diselenggarakan pada Senin (20/5). Lalu, kapan pengumuman hasil UTBK 2024 disampaikan?
ADVERTISEMENT
Seleksi Nasional Berdasarkan Tes (SNBT) merupakan bagian dari Seleksi Nasional Penerimaan Mahasiswa Baru (SNPMB). Rangkaian SNBT terdiri dari beberapa tahapan, dimulai dari registrasi akun SNPMB, Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK), pengumuman tes, hingga pengunduhan sertifikat UTBK.
Hasil UTBK biasanya diumumkan kurang lebih satu bulan setelah tes berlangsung. Simak artikel berikut untuk mengetahui jadwal lengkapnya.
Kapan Pengumuman Hasil UTBK 2024?
SNBT 2024 baru saja selesai melangsungkan rangkaian UTBK. Sebagaimana diketahui, UTBK SNBT dilaksanakan secara offline di beberapa kota dalam dua gelombang.
UTBK gelombang pertama diselenggarakan pada 30 April - 7 Mei 2024, sedangkan gelombang kedua dimulai pada 14 - 20 Mei 2024.
Saat ini, peserta SNBT tengah menunggu pengumuman untuk melihat hasil tes. Merujuk situs SNPMB, hasil tes baru akan diumumkan pada 13 Juni atau 24 hari setelah penyelenggaraan UTBK gelombang 2.
ADVERTISEMENT
Hasil UTBK akan diumumkan serentak melalui website SNPMB atau link mirror masing-masing perguruan tinggi. Berikut ini tata cara melihat hasil UTBK SNBT 2024:
Penting untuk dicatat, peserta yang lolos seleksi wajib melakukan daftar ulang di kampus pilihan. Siswa dilarang mengundurkan diri agar tidak terkena sanksi blacklist. Peserta yang lolos SNBT juga tidak akan bisa mengikuti seleksi masuk perguruan tinggi negeri lain melalui jalur mandiri.
Cara Cetak Sertifikat UTBK SNBT 2024
Peserta yang lolos maupun tidak lolos seleksi SNBT 2024 wajib mencetak sertifikat UTBK SNBT. Dokumen tersebut akan diminta saat siswa melakukan daftar ulang di kampus tujuan. Sementara bagi yang tidak lolos, sertifikat tersebut dapat digunakan untuk mengikuti jalur seleksi mandiri di perguruan tinggi negeri lain.
ADVERTISEMENT
Peserta baru bisa mencetak sertifikat UTBK SNBT 2024 pada 17 Juni mendatang. Jangka waktunya pun cukup lama yakni hingga 31 Juli 2024. Ikuti langkah-langkah berikut untuk mengunduh sertifikat UTBK 2024.
Peserta juga bisa mengunduh sertifikat UTBK SNBT 2024 melalui situs pengumuman SNPMB BPPP. Caranya, sama seperti mengecek hasil seleksi. Pilih "Lihat Hasil" untuk menampilkan sertifikat UTBK dan klik opsi "Unduh" untuk menyimpan sertifikat di laptop atau HP.
(GLW )