Konten dari Pengguna

Kenapa Paylater Akulaku Tidak Bisa Digunakan Padahal Tidak Ada Tunggakan?

Berita Hari Ini
Menyajikan informasi terkini, terbaru, dan terupdate mulai dari politik, bisnis, selebriti, lifestyle, dan masih banyak lagi.
22 Maret 2024 13:58 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Hari Ini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Kenapa Paylater Akulaku Tidak Bisa Digunakan Padahal Tidak Ada Tunggakan. Foto: Pexels
zoom-in-whitePerbesar
Kenapa Paylater Akulaku Tidak Bisa Digunakan Padahal Tidak Ada Tunggakan. Foto: Pexels
ADVERTISEMENT
Ada banyak penyebab kenapa PayLater Akulaku tidak bisa digunakan padahal tidak ada tunggakan. Salah satu penyebab paling sederhananya adalah karena jaringan. Jadi, selalu pastikan koneksi internet stabil sebelum melakukan transaksi apa pun secara online, bukan hanya PayLater.
ADVERTISEMENT
Sebagai informasi, Akulaku PayLater merupakan fasilitas pinjaman online. Pelanggan dapat memanfaatkan fasilitas ini untuk berbelanja secara kredit di merchant atau e-commerce yang bekerja sama. Sistem pembayarannya bisa dicicil setiap bulan.
Saat ini sudah ada lebih dari 1.000 merchant yang bekerja sama dengan Akulaku PayLater. Di antaranya adalah Shopee, Lazada, Bukalapak, JD.ID, Blibli, Tiket.com, hingga Alfamart. Fasilitas pinjaman ini berada di bawah pantauan Otoritas Jasa Keuangan (OJK) sehingga aman untuk digunakan.

Kenapa Paylater Akulaku Tidak Bisa Digunakan Padahal Tidak Ada Tunggakan?

Kenapa Paylater Akulaku Tidak Bisa Digunakan Padahal Tidak Ada Tunggakan. Foto: Pexels
Perlu diketahui bahwa pada tanggal 5 Oktober 2023, OJK menjatuhkan sanksi kepada Akulaku Finance Indonesia karena perusahaan tersebut dinilai tidak melaksanakan tindakan pengawasan atas layanan buy now pay later-nya (BNPL).
ADVERTISEMENT
Sanksi yang diberikan berupa pembatasan atau pembekuan penyaluran dana melalui skema PayLater, channeling dan joint financing. Namun, sanksi tersebut telah dicabut pada 29 Februari 2024.
Nah, jika Anda tidak dapat menggunakan PayLater pada periode 5 Oktober 2023 sampai 29 Februari 2024, itu karena Akulaku memang sedang dalam pembekuan. Namun, jika sampai sekarang PayLater Akulaku Anda masih belum bisa digunakan padahal tidak ada tunggakan, bisa jadi alasannya karena hal-hal berikut ini:

1. Sering Terlambat Membayar Cicilan Bulanan

Sering Terlambat Membayar Cicilan Bulanan Penyebab Paylater Akulaku Tidak Bisa Digunakan. Foto: Pexels
Salah satu persyaratan menggunakan PayLater adalah pembayaran cicilan yang tepat waktu setiap bulannya. Jika Anda terbiasa terlambat membayar cicilan atau bahkan sering menunggak, kemungkinan besar PayLater Anda akan dibekukan sementara oleh pihak Akulaku. Jadi pastikan untuk selalu membayar tagihan tepat waktu agar limit PayLater tetap aktif setiap bulannya.
ADVERTISEMENT

2. Limit Paylater Akulaku telah Mencapai Batas

Limit PayLater terdiri dari “Limit PayLater Cicilan” dan “Limit PayLater Tunda Bayar” yang diberikan kepada pengguna secara terpisah. Apabila limit keduanya sudah habis, pembayaran tidak akan dapat diproses. Oleh karena itu, cek limit pinjaman Anda secara berkala.

3. Merchant Tidak Mendukung Akulaku

Tidak semua merchant atau e-commerce mendukung pembayaran menggunakan PayLater Akulaku. Jika pada metode pembayaran merchant tidak ditemukan pilihan pembayaran ini, artinya merchant belum bekerja sama dengan Akulaku.

4. Melakukan Pelanggaran Syarat dan Ketentuan Paylater Akulaku

Pengguna Paylater wajib tunduk pada syarat dan ketentuan (S&K) yang telah ditetapkan Akulaku. Jika terjadi perubahan S&K, Akulaku Finance selalu memberitahukan penggunanya melalui email yang terdaftar di aplikasi. Jadi, disarankan untuk selalu membaca dan memeriksa S&K dari Akulaku.
Jika terdapat indikasi pelanggaran atau penyalahgunaan Paylater, Akulaku berhak membatasi, menutup akses, atau menghapus akun pengguna tersebut. Salah satu contoh pelanggaran S&K adalah penyalahgunaan data pribadi atau melanggar kebijakan privasi.
ADVERTISEMENT
(DEL)