Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.94.0
Konten dari Pengguna
Manfaat Eco Enzyme bagi Manusia dan Lingkungan Sekitar
27 Februari 2023 12:01 WIB
·
waktu baca 3 menitTulisan dari Berita Hari Ini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Eco enzyme merupakan larutan multifungsi yang dihasilkan melalui proses fermentasi. Larutan tersebut berasal dari sampah organik buah-buahan dan sayuran, gula merah atau gula aren, molase, dan air.
ADVERTISEMENT
Setelah difermentasi, sampah akan menghasilkan larutan berwarna kecoklatan dengan bau asam manis. Enzim yang terbentuk dari sampah organik tersebut nantinya bisa dipakai untuk sesuatu yang bermanfaat.
Mengutip buku Pengelolaan Sampah B3 Domestik susunan Corie Indria, dkk., eco enzyme pertama kali diperkenalkan oleh Dr. Rosukon Poompanvong. Ia merupakan pendiri Asosiasi Pertanian Organik asal Thailand.
Tujuan dibuatnya eco enzyme yaitu untuk mengubah sampah menjadi hal yang bermanfaat. Apa manfaat eco enzyme yang sebenarnya? Untuk mengetahuinya, simaklah penjelasan berikut ini.
Manfaat Eco Enzyme
Eco enzyme dapat dimanfaatkan menjadi pembersih organik, pupuk alami, dan pestisida yang efektif untuk tanaman. Larutan tersebut dapat mempercepat reaksi bio-kimia di alam dan menghasilkan enzim yang berguna.
Umumnya, proses fermentasi yang dilalui eco enzyme berlangsung selama tiga bulan. Larutan yang dihasilkan nantinya berwarna coklat gelap dengan aroma yang kuat.
ADVERTISEMENT
Pembuatan eco enzyme tidak memerlukan keranjang atau drum seperti pembuatan kompos. Anda dapat menggunakan botol bekas air mineral atau barang lain sebagai alternatif.
Selain mudah ditemukan, penggunaan botol bekas ini juga mendukung konsep reuse (menggunakan ulang barang bekas). Hal ini bisa menjadi salah satu langkah menyelamatkan lingkungan dari pencemaran.
Manfaat eco enzyme sangat beragam, di antaranya sebagai growth factor tanaman, campuran deterjen, pembersih lantai, cairan pembersih sisa pestisida , penurun suhu radiator mobil, hingga pembersih kerak.
Dirangkum dari buku Implementasi SDG’s Pada Pembelajaran Pendidikan Lingkungan karya Indriyani Rachman, dkk., berikut ragam manfaat eco enzyme:
1. Hemat
Sampah dapur yang semula hanya dibuang, kini bisa dimanfaatkan menjadi sesuatu yang berguna. Anda bisa menggunakan fermentasi sampah dapur sebagai pembersih organik, pupuk, dan pestisida. Jadi, Anda tidak perlu lagi membelinya di pasaran.
ADVERTISEMENT
2. Mengurangi polusi
Eco enzyme dapat mengurangi gas rumah kaca dan mencegah efek rumah kaca berlebihan yang berujung pada pemanasan global. Dalam proses pembuatannya, eco enzyme yang dihasilkan akan melepaskan gas ozon (O3) secara alami.
3. Menutrisi tanaman
Eco enzyme dapat mengubah amonia menjadi nitrat (N03), yaitu hormon alami yang digunakan untuk menutrisi tanaman. Eco enzyme juga dapat mengubah karbondioksida (CO2) menjadi karbonat (9CO3) yang bermanfaat bagi tanaman laut dan kehidupan laut.
4. Multifungsi
Seperti disebutkan sebelumnya, eco enzyme memiliki fungsi yang beragam. Larutan ini bisa digunakan sebagai deterjen, pupuk pertanian, hingga campuran pakan hewan ternak.
5. Tidak memerlukan lahan yang luas
Tak seperti kompos, eco enzyme tidak memerlukan lahan yang luas untuk proses fermentasi. Selain itu, Anda juga tidak memerlukan bak komposter dengan spesifikasi tertentu.
ADVERTISEMENT
(MSD)