Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.2
Konten dari Pengguna
Memahami Arti Pancasila Sebagai Satu Kesatuan Bulat dan Utuh
4 Agustus 2021 9:54 WIB
·
waktu baca 1 menitTulisan dari Berita Hari Ini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Bangsa Indonesia memiliki ideologi dasar, yakni Pancasila yang menopang kehidupan berbangsa dan bernegara. Ideologi ini mengandung nilai-nilai yang sudah diterima oleh setiap masyarakat Tanah Air. Nilai-nilai tersebut bersifat universal dan terbuka bagi semua suku hingga lintas bangsa.
ADVERTISEMENT
Mengutip buku Pancasila yang ditulis oleh Dwi Sulisworo, Tri, dkk. (2012), panca diartikan sebagai lima, sedangkan sila artinya prinsip. Apabila digabungkan, Pancasila berarti rumusan atau pedoman hidup rakyat Indonesia untuk bertingkah laku dalam kehidupan sehari-hari.
Nilai-nilai dalam Pancasila sendiri meliputi Ketuhanan, Kemanusiaan, Persatuan, Kerakyatan, dan Keadilan. Kehadiran nilai-nilai ini membuat Pancasila disebut sebagai satu kesatuan yang utuh.
Lantas, apa itu Pancasila sebagai satu kesatuan? Simak pembahasannya di bawah ini!
Arti Pancasila Sebagai Satu Kesatuan
Menurut Irwan Gesmi, S. Sos., M. Si dan Yun Hendri, SH, MH, dalam buku Buku Ajar Pendidikan Pancasila, Pancasila dipandang sebagai satu kesatuan yang bulat dan utuh. Artinya, Pancasila memiliki sila-sila yang saling mengikat sehingga menjadi keseluruhan yang bulat.
ADVERTISEMENT
Kesatuan antara sila-sila Pancasila tidak hanya bersifat logis, namun juga kesatuan dasar ontologis, epistemologis, dan dasar aksiologis. Kelima sila dalam Pancasila tidak dapat dipisahkan karena pemisahan dapat menyebabkan Pancasila kehilangan esensi sebagai dasar negara.
Dengan kata lain, sila-sila Pancasila saling menyempurnakan, apabila salah satu sila tidak terwujud, maka akan mempengaruhi perwujudan sila lainnya. Bunyi kelima sila Pancasila adalah sebagai berikut:
Mengutip buku Pancasila Sebagai Dasar dan Ideologi Negara karangan Eka Periaman Zai, S.H., M. Pd. (2020), nilai-nilai Pancasila memiliki makna sebagai berikut:
Susunan Piramida Pancasila
Di samping itu, nilai-nilai Pancasila juga mengandung sifat hirarki Piramida, di mana setiap nilai-nilai berjenjang. Sila yang paling atas menaungi sila-sila di bawahnya dan sebaliknya, nilai-nilai di bawahnya dinaungi oleh sila-sila di atasnya. Berikut penjelasannya:
ADVERTISEMENT
(GTT)