Konten dari Pengguna

Parameter Apa Saja yang Dapat Menunjukkan Status Gizi Seseorang?

Berita Hari Ini
Menyajikan informasi terkini, terbaru, dan terupdate mulai dari politik, bisnis, selebriti, lifestyle, dan masih banyak lagi.
8 November 2024 15:00 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Hari Ini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Parameter Apa Saja yang Dapat Menunjukkan Status Gizi Seseorang Foto: Pexels
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Parameter Apa Saja yang Dapat Menunjukkan Status Gizi Seseorang Foto: Pexels
ADVERTISEMENT
Salah satu aspek penting yang perlu diperhatikan dalam menilai kesehatan seseorang adalah dengan mengetahui status gizi. Pasalnya, status gizi memuat beberapa informasi penting mengenai kondisi fisik maupun mental seseorang.
ADVERTISEMENT
Dikutip dari buku Penilaian Status Gizi susunan Irma Yunawati dkk., status gizi merupakan salah satu faktor yang dibutuhkan dalam upaya mencapai derajat kesehatan yang optimal. Status gizi berpengaruh pada tumbuh kembang, imunitas tubuh, kecerdasan dan produktivitas seseorang.
Sebenarnya, parameter apa saja yang dapat menunjukkan status gizi seseorang? Simak penjelasan selengkapnya di bawah ini.

Apa Itu Status Gizi?

Ilustrasi gizi buruk. Foto: Mohammad Bash/Shutterstock
Dirangkum dari buku Gizi Anak dan Stunting oleh La Ode Alifariki, status gizi merupakan suatu ukuran mengenai kondisi tubuh seseorang yang dilihat berdasarkan keseimbangan makanan yang dikonsumsi dan penggunaan zat-zat gizi dalam tubuh.
Status gizi dikatakan baik bila jumlah dan jenis yang dimakan sesuai dengan kebutuhan yang dibutuhkan tubuh. Sebaliknya, status gizi dikatakan kurang terjadi bila tubuh mengalami kekurangan satu atau lebih zat-zat gizi yang diperlukan tubuh.
ADVERTISEMENT
Sebagai informasi, setiap individu membutuhkan asupan zat gizi yang berbeda dengan individu lainnya. Hal ini tergantung pada usia, jenis kelamin, aktivitas tubuh dalam sehari, berat badan, dan lainnya.

Parameter yang Menunjukkan Status Gizi Seseorang

Ilustrasi Parameter Apa Saja yang Dapat Menunjukkan Status Gizi Seseorang Foto: Pexels
Merujuk pada laman Kemenkes, salah satu metode untuk menilai status gizi orang adalah antropometri. Sebagai indikator dalam menilai status gizi, antropometri dapat dilakukan dengan mengukur beberapa parameter.
Beberapa hal yang masuk dalam parameter adalah ukuran tunggal dari tubuh manusia, di antaranya yaitu umur, berat badan, tinggi badan, lingkar lengan atas, lingkar kepala, lingkar dada, lingkar pinggul, dan tebal lemak di bawah kulit.

1. Berat Badan Menurut Umur

Berat badan merupakan salah satu parameter yang dapat memberikan gambaran tentang massa tubuh. Dalam keadaan normal, yaitu saat tubuh dalam keadaan sehat serta terjaganya keseimbangan antara konsumsi dan kebutuhan zat gizi, berat badan akan meningkat sesuai usia.
ADVERTISEMENT
Sebaliknya, dalam keadaan abnormal, ada dua kemungkinan dalam perkembangan berat badan, yaitu berkembang lebih cepat atau lambat dari keadaan normal

2. Tinggi Badan Menurut Umur

Tinggi badan merupakan parameter antropometri yang menggambarkan keadaan pertumbuhan tulang. Dalam kondisi normal, tinggi badan akan tumbuh seiring dengan pertambahan umur.
Pertumbuhan tinggi badan tidak seperti berat badan, di mana pengaruh kekurangan zat gizi terhadap tinggi badan akan terlihat dalam waktu yang relatif lama.
Jadi, ada hubungan linier antara berat badan dan tinggi badan. Dalam keadaan normal, kenaikan berat badan akan sejalan dengan pertumbuhan tinggi badan dengan kecepatan tertentu. Indeks BB/TB adalah indikator yang baik untuk menilai status gizi seseorang.

3. Indeks Massa Tubuh Menurut Umur

Untuk menilai status gizi orang dewasa berusia 18 tahun ke atas, bisa menggunakan Indeks Massa Tubuh (IMT). Untuk menghitung IMT pada orang dewasa adalah Berat Badan (kg) : Tinggi Badan (M).
ADVERTISEMENT
Ketentuan IMT nasional adalah sebagai berikut:
(SFN)