Perjalanan Karier Michael Jackson, King of Pop yang Lahir 29 Agustus 1958

Berita Hari Ini
Menyajikan informasi terkini, terbaru, dan terupdate mulai dari politik, bisnis, selebriti, lifestyle, dan masih banyak lagi.
Konten dari Pengguna
29 Agustus 2020 9:01 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Hari Ini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Michael Jackson (Foto: AFP/CARL DE SOUZA )
zoom-in-whitePerbesar
Michael Jackson (Foto: AFP/CARL DE SOUZA )
ADVERTISEMENT
Meski telah tiada, sosok Michael Jackson tetap dikenang oleh penggemar setianya. Penyanyi legendaris tersebut dikenal sebagai “King of Pop” yang memperkenalkan gerakan moonwalk. Hingga kini, lagu-lagu miliknya masih digemari banyak orang.
ADVERTISEMENT
Semasa hidupnya, Michael Jackson sudah mencetak karier yang luar biasa di industri musik dunia. Hal ini bisa dibuktikan dari sejumlah penghargaan yang diraihnya. Beberapa di antaranya yakni 22 American Music Awards, 40 Billboard Awards, 19 Grammy Awards dan masih banyak lagi.
Jika masih hidup, hari ini, Sabtu (29/8), penyanyi yang akrab disapa MJ itu akan berusia 62 tahun. Namun, pelantun "Heal The World" ini telah pergi untuk selamanya pada tahun 2001 silam. Untuk mengenang Sang Maestro, mari simak perjalanan karier Michael Jackson berikut ini.

Perjalanan Karier Michael Jackson

Dunia musik sudah ditekuninya sejak berusia 5 tahun. Michael pertama kali bergabung dalam grup musik The Jackson 5 yang ia gawangi bersama saudara-saudaranya. Grup tersebut terdiri dari Michael, Jackie, Tito, Jermaine dan Marlon.
Michael Jackson
Pada 1968, Jackson 5 menjalin kerja sama dengan produser rekaman Motown Records. Mereka pun pindah ke California dan merilis single “I Want You Back”. Kemudian, band tersebut juga meluncurkan album ABC dan I’ll Be There. Beberapa lagu mereka pun sukses menduduki puncak tangga top Amerika Serikat.
ADVERTISEMENT
Pada 1975, Jackson 5 beralih ke rumah produksi Epic Records. Mereka juga mengganti namanya menjadi “Jacksons”.
Empat tahun setelahnya, Michael Jackson meluncurkan album solo bertajuk Off the Wall. Kemudian pada 1982, namanya semakin melejit lewat album solo keduanya yang berjudul Thriller. “Beat It”, “Thriller” dan “Billie Jane” menjadi lagu paling populer dalam album tersebut.
Pada 1983, Michael memperkenalkan gerakan moonwalk pada seluruh dunia. Dirinya melakukan gerakan tersebut ketika menyanyikan lagu “Billie Jane" saat konser Motown 25: Yesterday, Today, Forever.
Michael Jackson. (Foto: AFP)
Michael mengalami perubahan penampilan yang drastis melalui operasi wajah sebanyak 100 kali. Awalnya, penyanyi pria itu hanya mengubah bentuk hidung.
Namun seiring berjalannya waktu, dia menjalani operasi hingga memiliki kulit putih pucat. Perubahan tersebut dilakukan karena ia tak ingin terlihat seperti ayahnya.
ADVERTISEMENT
Pada 1985, Michael melucurkan single “We Are the World” untuk membantu rakyat yang kelaparan dan sakit di benua Afrika. Seluruh keuntungan dari single tersebut disumbangkan untuk Africa Foundation.
Pada 2009, Michael Jackson berencana untuk menggelar konser “This Is It Michael Jackson”. Namun, sebulan sebelum konser, tepatnya 25 Juli 2009, Michael Jackson ditemukan meninggal dunia setelah mengalami gagal jantung.
Kini, sosok Michael Jackson hanya bisa dikenang oleh penggemar lewat suara merdunya. Meski begitu, Michael akan terus tercatat sebagai penyanyi legendaris dunia.
(GTT)