Prediksi Barcelona vs Bayern Munchen: Jangan Cuma Fokus Lewandowski!

Berita Hari Ini
Menyajikan informasi terkini, terbaru, dan terupdate mulai dari politik, bisnis, selebriti, lifestyle, dan masih banyak lagi.
Konten dari Pengguna
13 Agustus 2020 17:40 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Hari Ini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Striker Bayern Munchen Robert Lewandowski bakal menjadi ancaman Barcelona di perempat final Liga Champions. Foto: Michael Dalder/REUTERS
zoom-in-whitePerbesar
Striker Bayern Munchen Robert Lewandowski bakal menjadi ancaman Barcelona di perempat final Liga Champions. Foto: Michael Dalder/REUTERS
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Barcelona dan Bayern Munchen bakal memperebutkan tiket semifinal Liga Champions saat bersua di Estadio da Luz, Sabtu (15/8) dini hari WIB. Ini adalah pertarungan kedua tim dengan lini depan yang mengerikan.
ADVERTISEMENT
Seperti diketahui, Barcelona dan Munchen sama-sama memiliki deretan striker terbaik di dunia. Di kubu Blaugrana, pelatih Quique Setien mengandalkan Lionel Messi, Luis Suarez, dan Antoine Griezmann.
Lini depan Munchen tak kalah menakutkan. Pelatih Hans-Dieter memiliki seorang Robert Lewandowski yang sepanjang musim 2019/2020 mengemas 53 gol dan delapan assist dari 44 pertandingan. Ini menjadi torehan terbanyak Lewandowski dalam satu musim di sepanjang kariernya.
"Bayern bermain sangat baik. Mereka punya striker hebat (Lewandowski). Mereka juga punya hal untuk memainkan permainan hebat. Mereka adalah tim yang sangat bermain fisik, terbiasa menguasai bola," kata Griezmann, dikutip dari Marca.
Meski begitu, Griezmann tak mau jika rekan-rekannya hanya fokus pada pergerakan Lewandowski. Pasalnya, The Bavarian masih memiliki banyak pemain hebat yang bisa mengancam gawang Barcelona.
ADVERTISEMENT
Di barisan depan, mereka masih punya Thomas Muller dan penyerang muda Joshua Zirkzee. Lini tengah mereka juga tak kalah tajam dengan kehadiran Philippe Coutinho, Serge Gnabry, dan Leon Goretzka.
"Bayern bukan hanya Lewandowski. Mereka punya pemain sayap yang kerap ikut menyerang seperti Muller, Gnabry yang juga sangat bagus. Lewandowski memang mencetak banyak gol. Tapi, bahaya bisa datang dari mana saja," Griezmann menegaskan.