news-card-video
19 Ramadhan 1446 HRabu, 19 Maret 2025
Jakarta
chevron-down
imsak04:10
subuh04:25
terbit05:30
dzuhur11:30
ashar14:45
maghrib17:30
isya18:45
Konten dari Pengguna

Resep Bolu Pisang Kukus Sederhana dan Anti Gagal

Berita Hari Ini
Menyajikan informasi terkini, terbaru, dan terupdate mulai dari politik, bisnis, selebriti, lifestyle, dan masih banyak lagi.
19 Maret 2025 15:17 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Hari Ini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Camilan keluarga bolu pisang kukus yang lembut.
 Foto: Shutter Stock
zoom-in-whitePerbesar
Camilan keluarga bolu pisang kukus yang lembut. Foto: Shutter Stock
ADVERTISEMENT
Bolu pisang kukus merupakan camilan sederhana yang cocok dinikmati kapan saja. Sesuai namanya, kudapan satu ini berbahan dasar buah pisang yang diolah dengan cara dikukus.
ADVERTISEMENT
Teksturnya yang lembut bersatu dengan manisnya pisang, membuat kue bolu satu ini jadi favorit banyak orang. Biasanya, bolu pisang kukus paling cocok dinikmati bersama secangkir teh hangat.
Selain enak, proses pembuatannya pun terbilang mudah, sehingga siapa saja bisa mencoba membuatnya di rumah. Agar hasilnya sempurna, coba resep bolu pisang kukus sederhana berikut ini.

Resep Bolu Pisang Kukus Sederhana

Bolu pisang kukus dapat menjadi pilihan tepat untuk stok camilan manis di rumah. Mengutip buku Step by Step 30 Resep Kue Laris Manis untuk Jualan, berikut resep bolu pisang kukus yang bisa diikuti.

Cara Memilih Pisang yang Manis untuk Bolu

Ilustrasi pisang. Foto: Irfan Adi Saputra/kumparan
Pisang yang sudah matang dan manis menjadi bahan dasar utama dalam pembuatan bolu kukus pisang. Bersumber dari buku Tips Membuat Olahan dari Pisang yang Mudah dan Praktis karya Majella Setiawan, cara memilih pisang yang benar adalah sebagai berikut:
ADVERTISEMENT

1. Perhatikan Warna Kulit Pisang

Cara memilih pisang manis yang pertama adalah dengan melihat warna kulitnya untuk menandai tingkat kematangannya. Pada pembuatan bolu pisang kukus, sangat cocok menggunakan pisang yang sudah matang.
Pilih pisang dengan warna kuning cerah dipadukan dengan sedikit bintik coklat di kulitnya. Tanda tersebut dapat menunjukkan bahwa pisang sudah matang dan rasanya manis.

2. Raba dan Tekan Kulit Pisang

Selain memperhatikan warna kulitnya, mencari pisang yang manis dapat dilakukan dengan cara meraba dan menekan kulit pisang. Pisang yang sudah matang umumnya empuk saat ditekan.
Sebaliknya, pisang yang belum matang sempurna cenderung lebih keras ketika ditekan daripada pisang yang sudah matang. Pisang yang belum matang juga kulitnya kasar dengan pori-pori yang padat, warnanya pun tampak kusam dan buram.
ADVERTISEMENT

3. Cium Aroma Pisang

Cara selanjutnya untuk memilih pisang adalah dengan mencium aroma pisang. Pisang yang sudah matang umumnya memiliki aroma tajam dan manis, sebaliknya pisang yang belum matang aromanya samar.

Tips Sukses Membuat Bolu

ilustrasi bolu. Foto: NoirChocolate/Shutterstock
Agar bolu dapat dihasilkan dengan sempurna, ada beberapa tips penting yang perlu diperhatikan dalam proses pembuatannya. Mengutip buku 50 Resep Cake Istimewa oleh Yeni Ismayani, berikut tipsnya:
ADVERTISEMENT
(ANB)