Teks MC Isra Mi'raj, Lengkap dengan Susunan Acaranya

Berita Hari Ini
Menyajikan informasi terkini, terbaru, dan terupdate mulai dari politik, bisnis, selebriti, lifestyle, dan masih banyak lagi.
Konten dari Pengguna
8 Februari 2023 8:46 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Hari Ini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi umat Muslim menyambut peringatan Isra Mi'raj. Foto: Pexels
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi umat Muslim menyambut peringatan Isra Mi'raj. Foto: Pexels
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Sebentar lagi umat Islam akan menyambut peringatan Isra Miraj 1444 Hijriah yang jatuh pada Sabtu, 18 Februari 2023. Biasanya, berbagai lembaga dan majelis taklim mengadakan acara untuk menyambut salah satu hari besar bagi umat Muslim ini.
ADVERTISEMENT
Dikutip dari 99 Kisah Menakjubkan Dalam Al-Quran oleh Ridwan Abqary (2009: 268), Isra Mi'raj adalah peristiwa perjalanan Rasulullah SAW beserta Malaikat Jibril dari Masjidil Haram di Makkah ke Masjidil Aqsa di Yerussalem.
Peristiwa Isra Mi'raj menandai salah satu kejadian penting bagi umat Islam di seluruh dunia. Pada peristiwa inilah, Allah SWT memberikan perintah langsung kepada Nabi untuk melaksanakan sholat lima waktu.
Hingga kini, sebagian besar umat Muslim memperingati Isra Miraj dengan menyelenggarakan serangkaian acara yang bersifat keislaman. Agar acara berjalan tertib, dibutuhkan pembawa acara atau MC (master of ceremony) untuk memandu seluruh rangkaian acara.
Bagi Anda yang harus menjadi MC peringatan Isra Miraj, ada beberapa hal yang perlu dipersiapkan, salah satunya teks MC. Seperti apa teksnya?
ADVERTISEMENT

Teks MC Isra Mi'raj

Ilustrasi menulis teks susunan acara. Foto: Unsplash
Ada berbagai contoh teks berisi susunan acara yang bisa dipakai MC saat peringatan Isra Mi'raj. Berikut adalah contoh teks MC Isra Mi'raj untuk dijadikan referensi.

1. Pembukaan

Assalamu’alaikum Warahmatullah Wabarakatuh.
Alhamdulillahi rabbil ‘alamiin. Asyhadu allaa ilaaha illallaah wa asyhadu anna Muhammadan abduhu wa rasuluhu. Allahumma shalli ala Muhammad, wa ala ali Sayyidina Muhammad.
Puji Syukur kita panjatkan kehadirat Allah SWT, karena atas limpahan rahmat dan karunia-Nya kita dapat dipertemukan dalam keadaan sehat hari ini.
Sholawat serta salam semoga senantiasa tercurah limpahkan kepada baginda Nabi Muhammad SAW, kepada keluarganya, sahabatnya, tabiin-tabiiatnya, serta kita selaku umatnya hingga akhir zaman nanti.
Yang terhormat, Bapak/Ibu Kepala Sekolah/Ketua Yayasan/Ketua Instansi.
ADVERTISEMENT
Yang terhormat, Bapak/Ibu Guru dan seluruh staf.
Yang terhormat, Ustadz (...) selaku narasumber yang telah hadir di tengah kita.
Serta teman-teman yang dirahmati oleh Allah.
Marilah kita buka rangkaian acara Isra Miraj 1444 Hijriah ini dengan membaca Basmallah bersama.

2. Pembacaan Ayat Alquran

Acara selanjutnya adalah pembacaan ayat suci Alquran, yang akan dilantukan oleh saudara (...), waktu dan tempat diperdisilakan.
Shadaqallaahul’adziim. Semoga bagi yang membaca dan mendengar ayat Alquran tadi mendapat rahmat dari Allah SWT. Aamiin ya Robbal’alamiin.

3. Sambutan

Hadirin yang dimuliakan, selanjutnya kita melangkah ke acara berikutnya yaitu sambutan. Sambutan pertama akan disampaikan oleh (...) yang sekaligus akan membuka acara secara resmi. Kepada yang terhormat (...), waktu dan tempat kami persilakan.
Acara sudah resmi dibuka. Terima kasih atas sambutan yang diberikan. Berikutnya, sambutan kedua akan disampaikan oleh (...), waktu dan tempat dipersilakan.
ADVERTISEMENT

4. Ceramah

Hadirin yang dirahmati oleh Allah SWT, selanjutnya mari kita simak dan dengarkan bersama tausiyah yang akan disampaikan oleh Uztadz (...).

5. Pembacaan Doa

Acara selanjutnya adalah pembacaan doa yang akan dipimpin oleh (...), waktu dan tempat kami persilakan.

6. Penutup

Terima kasih kepada para hadirin yang sudah menyempatkan waktu untuk menghadiri acara dalam rangka memperingati Isra Mi'raj ini.
Saya selaku pembawa acara mengucapkan banyak terima kasih dan mohon maaf apabila terdapat kesalahan baik yang disengaja atau yang tidak sengaja.
(SFR)