Konten dari Pengguna

UTBK Sesi 2 Selesai Jam Berapa? Berikut Jadwal Lengkapnya

Berita Hari Ini
Menyajikan informasi terkini, terbaru, dan terupdate mulai dari politik, bisnis, selebriti, lifestyle, dan masih banyak lagi.
3 Mei 2024 9:34 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Hari Ini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
UTBK SNBT merupakan tes yang dilakukan untuk menyeleksi calon mahasiswa baru. Foto: Pexels.com
zoom-in-whitePerbesar
UTBK SNBT merupakan tes yang dilakukan untuk menyeleksi calon mahasiswa baru. Foto: Pexels.com
ADVERTISEMENT
Informasi segala hal yang berkaitan dengan UTBK SNBT 2024 banyak dicari peserta, termasuk pertanyaan UTBK sesi 2 selesai jam berapa. Informasi ini banyak dicari peserta yang mendapat jadwal UTBK pada siang hari.
ADVERTISEMENT
Pelaksanaan UTBK SNBT 2024 dilaksanakan dalam dua gelombang. Gelombang pertama berlangsung pada 30 April dan 2-7 Mei, sedangkan gelombang kedua dilaksanakan pada 14-20 Mei 2024.
Tak jauh berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya, pelaksanaan UTBK tahun 2024 dibagi ke dalam dua sesi, yakni sesi pertama atau sesi pagi dan sesi kedua atau sesi siang.
Setiap peserta dalam satu sesi harus menyelesaikan sejumlah tes, seperti tes skolastik, tes literasi, dan tes penalaran matematika. Peserta diberikan waktu 195 menit atau 3 jam 25 menit untuk menyelesaikan semua tes.

UTBK Sesi 2 Selesai Jam Berapa?

Pelaksanaan UTBK tahun 2024 dibagi ke dalam dua sesi, yakni sesi satu dan dua. Foto: Pexels.com
Untuk mengetahui pelaksanaan sesi 2 UTBK selesai hingga jam berapa, peserta perlu tahu jadwal lengkap pelaksanaan ujian ini. Berdasarkan Surat Edaran Tim Pelaksana SNPMB Nomor: 03/SE.SNPMB/2024 tentang Penyesuaian Waktu Pelaksanaan dan Jadwal UTBK 2024, berikut adalah jadwal pelaksanaan UTBK SNBT 2024 untuk sesi pagi dan siang:
ADVERTISEMENT

Sesi Pagi

Sesi Siang

UTBK sesi 2 selesai jam berapa? Berdasarkan jadwal yang telah ditetapkan, sesi kedua UTBK SNBT berakhir pada pukul 16.15 WIB, 17.15 WITA, dan 18.15 WIT. Foto: Pexels.com
ADVERTISEMENT
Dari penjabaran di atas, dapat diketahui bahwa sesi kedua UTBK SNBT berakhir pada pukul 16.15 WIB, 17.15 WITA, dan 18.15 WIT, tepat setelah pelaksanaan tes Literasi dalam bahasa Indonesia, Literasi dalam Bahasa Inggris, dan Penalaran Matematika. Perlu diingat bahwa jadwal untuk hari Jumat sedikit berbeda karena menyesuaikan waktu dengan pelaksanaan salat Jumat.
Selain memperhatikan jadwal ujian, peserta UTBK SNBT 2024 juga harus membawa sejumlah dokumen yang diwajibkan, seperti Kartu Tanda Peserta Ujian, fotokopi ijazah, surat keterangan sedang kelas XII, dan kartu identitas. Pastikan untuk mematuhi aturan dan larangan yang telah ditetapkan oleh tim SNPMB 2024.
(SAI)