Konten dari Pengguna

3 Youtuber Asing yang Terkenal Karena Berlogat Bahasa Daerah Indonesia

Berita Heboh
Membicarakan apa saja yang sedang ramai.
26 September 2018 9:17 WIB
clock
Diperbarui 14 Maret 2019 21:06 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Heboh tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
3 Youtuber Asing yang Terkenal Karena Berlogat Bahasa Daerah Indonesia
zoom-in-whitePerbesar
ADVERTISEMENT
Jangan menilai buku dari sampulnya sepertinya tepat untuk menilai para pria ini. Meskipun memiliki fisik warga negara asing ternyata mereka fasih berbahasa daerah Indonesia. Dengan logat khas bahasa daerah, mereka terbiasa berbicara dengan bahasa daerah karena sudah terpengaruh dari teman-teman sepermainan pada masa kecil.
ADVERTISEMENT
Selain melestarikan bahasa budaya Indonesia, mereka juga menghibur para penontonnya di Youtube dan Instagram karena tidak biasa warga negara asing berbicara dengan menggunakan bahasa daerah yang fasih dan medok. Berikut adalah tiga youtuber Indonesia yang berbicara dengan logat bahasa daerah yang kental.
1. Dave Jephcott
Melalui akun Youtube 'Londokampung', pria kelahiran Melbourne, Australia ini menjadi viral setelah membuat video dirinya menggunakan bahasa Jawa. Dengan tampang bulenya, seringkali mengecoh masyarakat yang mengira ia hanya bisa berbicara bahasa inggris.
Logat bahasa Jawanya yang kental ini ternyata ia dapatkan setelah menetap di Indonesia sejak umur dua tahun ketika ia mengikuti ayahnya yang bertugas di Surabaya. Sekarang, akunnya itu telah diikuti oleh lebih dari 920 ribu orang yang mendukungnya untuk membuat konten menghibur dalam bahasa Jawa.
ADVERTISEMENT
2. Dani Maxey
Kalau pria asal Kanada ini bukan berbicara dengan logat Jawa, tetapi menggunakan logat Papua. Dengan ciri khas tempo cepat dan dialek yang unik banyak orang yang tidak yakin pada awalnya jika Dani memang bisa berbicara dengan logat Papua.
Melalui akun Instagramnya @suku_dani, ia rajin membuat video parodi bersama teman-temannya dengan menggunakan logat Papua. Logat tersebut ia dapatkan karena sejak kecil ia bersama kakaknya yang lahir di sana kerap bermain bersama anak-anak asli Papua hingga akhirnya ia terbiasa berbicara dengan logat Papua dan jatuh cinta dengan keindahan pulau tersebut.
3. Jang Hansol
Pria kelahiran Korea ini, bisa berbahasa Jawa karena ia sekeluarga pindah ke Malang ketika terjadi krisis moneter di tahun 1997. Sejak duduk di bangku TK hingga SMA, ia bersekolah di sekolah lokal sehingga ia pun menjadi terbiasa berbicara dalam bahasa daerah karena pergaulan dengan teman sebayanya pada saat itu. Ia sering membagikan video blog menggunakan bahasa Jawa yang medok di akun Youtubenya yang telah diikuti oleh 300 pengikut.
ADVERTISEMENT