Ini Negara-negara Paling Bahagia di Dunia, Indonesia Urutan Berapa?

Berita Heboh
Membicarakan apa saja yang sedang ramai.
Konten dari Pengguna
20 November 2018 17:51 WIB
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Heboh tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ini Negara-negara Paling Bahagia di Dunia, Indonesia Urutan Berapa?
zoom-in-whitePerbesar
ADVERTISEMENT
Sumber: YouTube/ @NowThisWorld Finlandia dinobatkan menjadi negara paling bahagia di dunia tahun 2018. Negara Seribu Danau ini mengalahkan tetangganya Norwegia yang sebelumnya menempati posisi tertatas di 2017.
ADVERTISEMENT
Urutan tingkat kebahagiaan negara di dunia ini diterbitkan tiap tahun oleh lembaga PBB Sustainable Development Solutions Network (SDSN). Data ini ditampilkan SDSN dalam jurnal berjudul World Happiness Report.
Lalu Indonesia ada di urutan berapa? Ternyata Indonesia berada di posisi 96 dari total 156 negara dalam World Happiness Report. Peringkat ini jauh dibawah negara tetangga yaitu Malaysia yang menempati posisi 35, serta Singapura di posisi 34
Tingkat kebahagiaan Indonesia pun dilaporkan berkurang 0,160 poin dibandingkan tahun-tahun sebelumnya. Indonesia masih memiliki nilai rendah dalam enam faktor kebahagiaan sebuah negara menurut SDSN yang terdiri dari pendapatan, tingkat harapan hidup sehat, kebebasan menentukan pilihan hidup, tingkat korupsi dan kepercayaan pada pemerintah, kemurahan hati, dan dukungan sosial dalam masyarakat.
ADVERTISEMENT
Sementara itu, posisi lima teratas masih terus diisi oleh negara-negara yang sama yaitu Finlandia, Norwegia, Denmark, Islandia, dan Swiss. Dikutip dari CNN.com, negara-negara yang sebagian besar berada di wilayah skandinavia ini telah menduduki 5 teratas sejak pertama World Happiness Report diterbitkan.
"Lima negara urutan teratas memiliki nilai yang hampir sama dalam enam faktor pendukung kebahagiaan. Empat dari negara-negara ini yaitu Denmark, Swiss, Norwegia, dan Finlandia, telah berada di posisi teratas sejak World Happiness Report pertama" ujar editor World Happiness Report John Helliwell, sekaligus mantan profesor ekonomi University of British Columbia.