Konten dari Pengguna

3 Contoh Yel-Yel Pramuka Populer yang Bikin Semangat

Berita Terkini
Penulis kumparan
2 Maret 2022 18:22 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Terkini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Contoh Yel-Yel Pramuka, Foto: Unsplash/Mufid Majnun
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Contoh Yel-Yel Pramuka, Foto: Unsplash/Mufid Majnun
ADVERTISEMENT
Pramuka adalah salah satu ekstrakurikuler yang umum diadakan di sekolah. Pramuka dapat mengajarkan banyak hal seperti melatih kerjasama, melatih keberanian, pembelajaran sandi-sandi, pembelajaran tali-temali dan lain sebagainya. Dalam pramuka adalah umum jika regu pramuka memiliki yel-yel untuk menambah semarak dalam aktivitas selama pramuka berlangsung. Berikut 3 contoh yel-yel pramuka yang populer dan membuat semangat
ADVERTISEMENT

3 Contoh Yel-Yel Pramuka

Sebelum ke contoh yel-yel pramuka, mari kita bahas terlebih dahulu mengenai pramuka. Pramuka adalah kegiatan yang bersifat kepanduan dan sering diwajibkan di berbagai sekolah. Kegiatan pramuka memiliki banyak manfaat, salah satunya pembentukan kreatifitas. Salah satu bentuk kreatifitas adalah pembuatan yel-yel pramuka. Selain membentuk kreatifitas, yel-yel pramuka dapat membuat semangat masing-masing regu. Hal ini selaras dengan pernyataan yang dilansir dari buku Aku Anak Indonesia, Aku Anak Pramuka oleh Ingga Afrianti, dkk (2020:48), yel-yel itu sendiri berfungsi untuk menambah semangat ketika sedang dalam kegiatan pramuka.
Tidak ada aturan khusus untuk membuat yel-yel pramuka. Akan tetapi jika kamu masih bingung untuk membuat yel-yel, berikut 3 contoh yel-yel pramuka:
1. Lagu ini berasal “Kalau Kau Suka Hati”. Nama regunya bisa diganti menjadi nama regumu
ADVERTISEMENT
Kita berasal dari regu mawar!
Prok prok (suara tepuk tangan)
Kita adalah regu yang juara!
Prok prok (suara tepuk tangan)
Kitalah regu mawar, regu yang pemberani
Kita pasti akan jadi pemenang!
Prok prok (suara tepuk tangan)
Ilustrasi Contoh Yel-Yel Pramuka, Foto: Unsplash/Ed Us
2. Lagu ini berasal dari “Garuda di Dadaku”. Nama regunya bisa diganti menjadi nama regumu
Melati di dadaku
Melati kebanggaanku
Ku yakin hari ini pasti menang
Melati semangatku
Melati adalah reguku
Ku yakin hari ini pasti menang
Melati melati melati, juara!
3. Lagu ini berasal dari “Halo-Halo Bandung”. Nama regunya bisa diganti menjadi nama regumu
Halo kalian semua
Kita adalah Garuda
Halo kalian semua
Kitalah yang paling hebat
Halo kalian semua
Kita tak akan pernah gentar
ADVERTISEMENT
Sekarang kita siap berkompetisi
Untuk menjadi pemenang
Demikian 3 contoh yel-yel pramuka. Semoga bisa bermanfaat dalam kegiatan pramukamu. (LOV)