Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.0
Konten dari Pengguna
3 Jenis Peran yang Biasanya Dimainkan Seorang Pemimpin
8 November 2023 17:47 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Berita Terkini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Ketika menjadi seorang pemimpin, terdapat sejumlah aspek yang perlu diperhatikan dengan baik. Salah satunya adalah mengenai berbagai peran yang harus dimainkan oleh seorang pemimpin. Namun, faktanya masih banyak orang yang kesulitan saat diminta jelaskan tiga peran yang biasanya dimainkan seorang pemimpin.
ADVERTISEMENT
Padahal hal ini menjadi informasi yang penting agar para pemimpin bisa menerapkannya dengan baik. Jadi, nantinya ia bisa menjadi seorang pemimpin yang dihormati dan disegani oleh bawahannya.
Tiga Jenis Peran yang Biasanya Dimainkan Seorang Pemimpin
Seperti yang sudah sempat disinggung sebelumnya bahwa seorang pemimpin mempunyai berbagai macam peran yang harus dijalankan saat memimpin sebuah perusahaan, organisas i, atau tim.
Berikut ini adalah tiga peran yang biasanya dimainkan seorang pemimpin yang dikutip dari buku Leadership: Theory and Practise, Peter G. Northouse.
1. Peran Interpersonal
Peran pertama yang harus dimainkan oleh seorang pemimpin adalah peran internasional, di mana peran yang satu ini berkaitan dengan hubungan antara pemimpin dengan anggota timnya.
Artinya, seorang pemimpin harus bisa membangun hubungan yang baik dengan anggota tim. Contohnya seperti mampu menjadi seorang mentor, pengayom, dan figur yang menginspirasi. Selain itu, pemimpin juga harus bisa membangun komunikasi yang efektif dan memperhatikan kebutuhan serta kepentingan anggota tim.
ADVERTISEMENT
2. Peran Informasional
Peran yang satu ini berhubungan dengan proses mengumpulkan, memproses, dan menyebarkan informasi kepada anggota tim. Oleh karena itu, pemimpin harus bisa mengumpulkan informasi yang relevan. Baik itu dari dalam maupun luar organisasi.
Tujuannya adalah agar pemimpin bersama timnya bisa mengambil keputusan yang tepat. Selain itu, pemimpin juga harus bisa menyebarkan informasi dengan jelas dan tepat waktu kepada anggota tim agar mereka bisa bekerja dengan lebih efektif.
3. Peran Pengambil Keputusan
Peran terakhir yang biasanya dimainkan oleh seorang pemimpin adalah peran pengambil keputusan. Secara umum, peran ini berhubungan dengan kemampuan seorang pemimpin dalam mengambil keputusan strategis dan taktis.
Hal ini karena pemimpin harus bisa menganalisis situasi, mengevaluasi berbagai pilihan, dan juga memilih keputusan yang paling tepat untuk mencapai tujuan organisasi. Tak hanya itu, pemimpin juga harus mampu mengelola risiko dan mengatasi tantangan yang muncul dalam proses pengambilan keputusan.
ADVERTISEMENT
Demikian tiga peran yang biasanya dimainkan seorang pemimpin yang penting untuk diketahui. Semoga bermanfaat. (Anne)