3 Makna Kurban dan Syarat Hewan Kurban yang Wajib Diketahui Umat Islam

Berita Terkini
Penulis kumparan
Konten dari Pengguna
6 Juni 2024 17:56 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Terkini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi untuk Makna Kurban. Sumber: Unsplash/Malik Shibly
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi untuk Makna Kurban. Sumber: Unsplash/Malik Shibly
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Terdapat beberapa makna kurban yang penting untuk diketahui oleh umat muslim. Kurban merupakan ibadah sunah yang dilakukan setiap tahun pada Hari Raya Iduladha. Kurban harus dilakukan dengan hati yang ikhlas.
ADVERTISEMENT
Tidak semua hewan bisa dijadikan hewan kurban. Ada sejumlah syarat hewan kurban yang harus dipenuhi.

Makna Kurban yang Wajib Diketahui Umat Islam

Ilustrasi untuk Makna Kurban. Sumber: Unsplash/Masjid MABA
Dikutip dari Fikih Madrasah Tsanawiyah Kelas IX, Ahyar dan Najibullah (2021:9), istilah kurban berasal dari kata qaruba yang secara bahasa artinya dekat atau mendekatkan diri. Kurban merupakan penyembelihan hewan ternak pada Hari Raya Iduladha dan hari-hari tasyrik.
Kurban dilaksanakan dengan niat hanya untuk mendekatkan diri kepada Allah Swt. Rasulullah saw. sangat menganjurkan umat Islam yang telah dewasa dan mampu untuk berkurban. Allah berfirman.
ADVERTISEMENT
Ada beberapa makna kurban yang wajib untuk diketahui. Berikut beberapa di antaranya.

1. Menyucikan Harta

Kurban bisa menyucikan harta orang yang berkurban. Ibadah kurban ini seperti membersihkan harta. Dengan bersihnya harta, maka umat Islam akan terhindar dari rasa iri, dengki, dan sebagainya.

2. Momen untuk Berbagi

Tidak semua orang memiliki harta yang berlebih. Oleh sebab itu, tidak ada salahnya untuk berbagi jika mampu. Iduladha adalah momen yang tepat untuk berbagi kepada sesama yang membutuhkan. Allah Swt. sangat menyukai orang-orang yang mau membantu orang lainnya.

3. Pertolongan di Hari Akhir

Hewan kurban akan menjadi saksi umat Islam yang menjalankan ibadah kurban tersebut. Jadi, usahakan untuk memberikan hewan kurban terbaik sesuai dengan kemampuan masing-masing.

Syarat Hewan Kurban

Ilustrasi untuk Makna Kurban. Sumber: Unsplash/Michael Kucharski
Sebelum melaksanakan kurban, ketahui beberapa syarat hewan kurban terlebih dahulu. Berikut syarat-syaratnya.
ADVERTISEMENT

1. Hewan Ternak

Hewan yang bisa dikurbankan adalah hewan ternak seperti unta, sapi, kerbau, kambing, dan domba. Satu ekor kambing atau domba diperuntukkan bagi 1 orang. Sedangkan, 1 ekor unta, sapi, atau kerbau bisa untuk kurban 7 orang.

2. Cukup Umur

Hewan kurban harus mencapai umur tertentu agar dianggap sah. Berikut ketentuan umurnya.

3. Gemuk, Sehat, dan Tidak Cacat

Hewan untuk kurban harus yang gemuk, sehat, dan tidak ada cacat pada tubuhnya. Hal tersebut sesuai dengan sabda Rasulullah saw. berikut.
ADVERTISEMENT
Beberapa makna kurban tersebut penting untuk dipahami. Selain itu, pelajari juga syarat hewan kurban agar ibadah kurban menjadi sah. (KRIS)