Konten dari Pengguna

3 Manfaat Virus dalam Bidang Bioteknologi bagi Kehidupan Manusia

Berita Terkini
Penulis kumparan
22 Agustus 2023 17:37 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Terkini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Jelaskan manfaat virus dalam bidang bioteknologi. Sumber: pexels.com
zoom-in-whitePerbesar
Jelaskan manfaat virus dalam bidang bioteknologi. Sumber: pexels.com
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Dalam ilmu sains, keberadaan virus tak hanya memberi dampak negatif. Sebab, ada beberapa jenis virus yang dapat memberi manfaat bagi kehidupan manusia, termasuk dalam bidang bioteknologi. Sayangnya, tak banyak orang yang bisa jelaskan manfaat virus dalam bidang bioteknologi.
ADVERTISEMENT
Padahal sebenarnya penerapan manfaat virus dalam bidang bioteknologi ini sering ditemukan dalam kehidupan sehari-hari. Akan tetapi, masyarakat umum cenderung tidak menyadari manfaat tersebut.

Manfaat Virus dalam Bidang Bioteknologi

Jelaskan manfaat virus dalam bidang bioteknologi. Sumber: pexels.com
Mengutip dari buku Siap Menghadapi Ujian Nasional 2009: Biologi SMA/MA, R Gunawan Susilowarno (hal 197), berikut adalah beberapa manfaat virus dalam bidang bioteknologi yang menarik untuk diketahui.

1. Terapi Genetik

Virus bisa digunakan dalam terapi genetik yang merupakan teknik pengobatan dengan cara menggantikan atau memperbaiki gen yang rusak atau hilang pada pasien. Jadi, virus tersebut akan disuntikkan atau disisipkan ke gen yang sehat dalam tubuh sel tubuh pasien.
Namun, tentunya virus ini telah dimodifikasi secara genetik sehingga tidak lagi memicu penyakit, tetapi justru dapat membawa gen yang sehat dalam sel tubuh pasien.
ADVERTISEMENT

2. Produksi Vaksin

Tak banyak orang yang tahu bahwa vaksin terbuat dari virus. Contohnya vaksin flu yang dihasilkan dengan cara menanamkan virus flu yang dilemahkan atau dimatikan ke dalam telur ayam.
Setelahnya, virus tersebut akan dikumpulkan dan diproses hingga menjadi bahan dasar vaksin flu. Hal yang sama juga dilakukan pada pembuatan virus lain, seperti virus hepatitis B. Dalam prosesnya, genetik virus diambil dan dimasukkan ke kultur sel untuk menghasilkan protein virus yang aman sebagai bahan dasar vaksin.

3. Meningkatkan Kualitas Makanan

Selanjutnya, virus juga dapat dimanfaatkan untuk meningkatkan kualitas makanan. Contohnya seperti virus bakteriofag yang dapat membantu mengendalikan pertumbuhan bakteri dalam produk makan. Dengan begitu, kualitas makanan dapat meningkatkan dan umur simpannya menjadi lebih panjang.
Bukan hanya itu, virus juga bisa membantu memperbaiki nilai gizi makanan. Bahkan beberapa jenis virus juga berguna untuk meningkatkan jumlah protein dalam makanan hingga menjadi agen infeksi dalam produksi makanan fermentasi, seperti tempe dan keju.
ADVERTISEMENT
Itu dia tiga manfaat virus dalam bidang bioteknologi yang menarik untuk diketahui. Dengan memahami ketiga poin di atas, maka seseorang diharapkan sudah bisa jelaskan manfaat virus dalam bidang bioteknologi bagi kehidupan manusia. (Anne)