Konten dari Pengguna

4 Contoh Kasus Pelanggaran HAM dan Penyelesaiannya di Indonesia

Berita Terkini
Penulis kumparan
24 Juli 2023 20:37 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Terkini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Contoh Kasus Pelanggaran HAM dan Penyelesaiannya, sumber: Unsplash/EhimetalorAkhere
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Contoh Kasus Pelanggaran HAM dan Penyelesaiannya, sumber: Unsplash/EhimetalorAkhere
ADVERTISEMENT
Ada banyak contoh kasus pelanggaran HAM dan penyelesaiannya yang perlu diketahui oleh generasi di masa kini. HAM (Hak Asasi Manusia) merupakan hak yang dimiliki oleh setiap orang tanpa memandang jenis kelamin, ras, etnis, agama, atau kebangsaannya.
ADVERTISEMENT
HAM dilindungi oleh hukum dan perjanjian nasional serta internasional. Jika menilik sejarah, ada banyak kasus yang berkaitan dengan masalah HAM. Hal ini tentu dapat menjadi pembelajaran tersendiri agar ke depannya kasus-kasus tersebut tidak terulang.

Contoh Kasus Pelanggaran HAM dan Penyelesaiannya

Ilustrasi Contoh Kasus Pelanggaran HAM dan Penyelesaiannya, sumber: Unsplash/SushilNash
Mengutip buku Memahami Macam-macam Upaya Penegakan Hak Asasi Manusia sebagai Bentuk dari Penegakan Hukum di Indonesia, Dian Wahyuni, dkk (2023), penghormatan terhadap HAM perlu terus digaungkan agar semua lapisan masyarakat dapat menerapkan gaya hidup yang manusiawi sesuai dengan nilai-nilai HAM.
Berkaca dari sejarah, berikut adalah beberapa contoh kasus pelanggaran HAM dan penyelesaiannya di Indonesia:

1. Kerusuhan Mei 1998

Kerusuhan Mei 1998 terjadi pada 13-15 Mei 1998 di Jakarta dan beberapa kota lainnya. Penyebabnya adalah krisis moneter yang membuat perekonomian masyarakat sangat menurun. Salah satu upaya penyelesaian kasus ini adalah dibentuknya Komnas Perempuan.
ADVERTISEMENT

2. Pembatasan Hak Orang untuk Berpendapat 1997-1998

Pembatas hak orang untuk berpendapat adalah peristiwa yang terjadi pada saat pemilihan Presiden Republik Indonesia periode 1998-2003. Para aktivis, mahasiswa, dan tokoh yang sering menyuarakan ketidakadilan memperoleh ancaman penganiayaan.
Upaya penyelesaian konflik ini adalah dibentuknya badan khusus untuk menyelidiki kasus ini oleh Komnas HAM. Selain itu, pemerintah juga membentuk Undang-Undang yang bertujuan untuk melindungi hak-hak rakyat.

3. Kasus Lumpur Lapindo Brantas

Kasus lumpur lapindo terjadi pada tahun 2006 dikarenakan adanya pengeboran yang dilakukan PT Lapindo Brantas. Pada peristiwa ini, banyak masyarakat yang kehilangan hak atas tanah, rumah, pendidikan, dan masih banyak lagi kerugian lainnya.
Upaya penyelesaian kasus ini adalah PT Lapindo Brantas harus menanggung biaya ganti rugi pada penduduk yang terdampak.

4. Tragedi Trisakti

Tragedi Trisakti merupakan kasus hilangnya 4 nyawa mahasiswa yang sedang berdemo. Penyebabnya yaitu rencana penetapan UU Penanggulangan Keadaan Bahaya (PKB) yang dinilai terlalu otoriter, padahal sistem pemerintahan di Indonesia adalah demokrasi.
ADVERTISEMENT
Penyelesaian kasus ini yaitu dengan melakukan investigasi dan menyusun peraturan guna melindungi hak-hak rakyat oleh Komnas HAM.
Contoh kasus pelanggaran HAM dan penyelesaiannya di Indonesia yang dijelaskan di atas bisa dijadikan pembelajaran agar tidak terjadi lagi di masa depan. Dengan begitu, hak-hak masyarakat bisa lebih terlindungi oleh hukum. (DLA)