Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.101.0
Konten dari Pengguna
5 Faktor Internal Penyebab Pelanggaran HAM
11 Juli 2022 17:06 WIB
·
waktu baca 2 menitDiperbarui 16 Februari 2023 18:51 WIB
Tulisan dari Berita Terkini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Indonesia merupakan salah satu negara yang masih berjuang dalam mengatasi masalah pelanggaran Hak Asasi Manusia (HAM). Salah satu faktor internal penyebab pelanggaran HAM adalah kesadaran yang rendah. Simak faktor lainnya dalam tulisan berikut ini.
ADVERTISEMENT
Hak asasi manusia adalah sebuah konsep hukum dan normatif, yang menyatakan bahwa manusia memiliki hak yang melekat pada dirinya dalam keberadaannya sebagai manusia. Hak asasi manusia bersifat universal dan mutlak, artinya berlaku kapan saja, dimana saja, dan kepada siapa saja tanpa terkecuali.
Faktor Internal Penyebab Pelanggaran HAM
Tentu banyak yang menjadi alasan terjadinya pelanggaran HAM, baik faktor internal maupun eksternal. Salah satu faktor internal penyebab pelanggaran HAM adalah kesadaran yang rendah. Simak faktor lainnya dalam tulisan berikut ini:
1. Adanya pro dan kontra dari masyarakat terhadap batasan dari HAM itu sendiri
Dikutip dari buku Muslim dan Keadilan Global, Abdullahi Ahmed An-Na'im (2013:129),
ADVERTISEMENT
2. Kurangnya rasa toleransi terhadap perbedaan.
Indonesia adalah bangsa dengan kekayaan suku, agama, bahasa, dan budaya. Tentunya kita harus memiliki rasa toleransi, saling menghormati, dan tidak bersikap diskriminasi agar bisa hidup berdampingan dengan damai, dan mencegah terjadinya pelanggaran HAM.
3. Kurangnya rasa empati terhadap sesama.
Empati adalah kemampuan untuk merasakan kondisi orang lain, merasa simpati dengan menempatkan posisinya pada orang lain. Kurangnya empati membuat seseorang tega untuk melanggar hak asasi manusia lain.
4. Kondisi psikologis.
Salah satu faktor terjadinya pelanggaran HAM adalah gangguan psikologis pada seseorang. Kondisi psikologis ini harus dibuktikan dalam pengadilan agar tuntutan hukuman bisa disesuaikan.
5. Kondisi ekonomi.
Faktor ekonomi yang dibutuhkan untuk memenuhi kebutuhan hidup, bisa mengakibatkan orang gelap mata dan melakukan pelanggaran HAM melalui tindakan kriminal.
ADVERTISEMENT
Salah satu faktor internal penyebab pelanggaran HAM adalah kesadaran yang rendah. Faktor lainnya yaitu kurangnya toleransi dan empati, kondisi ekonomi dan psikologis, serta adanya pro dan kontra dalam masyarakat.
(DK)